Salin Artikel

Pria Bersenjata yang Ditembak Pernah Tulis Ancaman untuk TNI dan Polri

Pria yang akhirnya tewas ditembak itu pernah melontarkan ancaman di media sosial Facebook dengan nama akun Armada Aceh.

Dalam akun media sosial itu, AD menulis bahwa ia akan membunuh anggota TNI dan Polri.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Lhokseumawe AKP Indra T Herlembang mengatakan, unggahan AD tersebut meresahkan masyarakat.

Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak kemudian menginstruksikan penangkapan pelaku dengan tim gabungan terdiri dari Polda Aceh, Polres Lhokseumawe dan Polsek Sawang.

“Dia menulis ancaman membunuh TNI dan Polri. Bukti screenshot-nya kita punya, sehingga ini meresahkan sekali. Sehingga, ketika pelaku datang ke lokasi kejadian langsung dilakukan upaya penangkapan,” ujar Indra dalam konferensi pers di Mapolres Lhokseumawe, Selasa (3/12/2019).

Indra mengatakan, saat ditangkap, AD membawa senjata dan mengenakan rompi yang disertai kabel.

Polisi menduga kabel itu tersambung dengan bom.

Saat penangkapan terjadi baku tembak antara polisi dan pria bersenjata tersebut.

Sebelumnya diberitakan, polisi menembak AD, pria yang memiliki senjata api di Desa Punteut, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, Minggu (2/12/2019) malam.

AD tewas di lokasi kejadian dan jenazahnya telah diserahkan kepada pihak keluarga.

Saat di lokasi kejadian, pelaku diduga akan meminta uang kepada salah satu warga di desa itu.

https://regional.kompas.com/read/2019/12/03/16160131/pria-bersenjata-yang-ditembak-pernah-tulis-ancaman-untuk-tni-dan-polri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke