Salin Artikel

Plafon Kantor Wali Kota Bitung Rusak Pasca-gempa Magnitudo 7,1

MANADO, KOMPAS.com - Gempa bermagnitudo 7,1 yang mengguncang Sulawesi Utara, Kamis (15/11/2019), menyebabkan kerusakan bangunan di Kota Manado dan Bitung.

"Data terbaru terjadi kerusakan di Manado Town Square (Mantos) Manado. Informasi ada yang retak-retak. Kalau untuk perumahan penduduk belum ada," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Manado Maxmilian Tatahede, saat dikonformasi Kompas.com, Jumat siang.

Hingga saat ini, belum ada laporan terkait korban, baik luka berat maupun ringan.

Wali Kota Bitung Maximiliaan Jonas Lomban mengatakan, saat ini, kondisi di Bitung sudah aman.

Menurut dia, gempa yang mengguncang Bitung ini merupakan yang terbesar. Selama ini, gempa biasanya terjadi di bawah magnitudo 7.

Pascagempa megnitudo 7,1, lima menit kemudian ia langsung memerintahkan semua camat dan lurah untuk menyampaikan informasi kepada warga, karena sudah keluar peringatan potensi tsunami.

"Warga sempat mencari tempat tinggi. Satu jam kemudian setelah tidak berpotensi tsunami, warga kembali ke rumah masing-masing," kata dia.

Hingga saat ini, laporan dari camat dan lurah tidak ada kerusakan berarti dan korban jiwa.

"Tidak ada kerusakan yang berarti, kalaupun ada sama dengan di Kantor Wali Kota Bitung, plafon ada yang jatuh. Warga tetap terus waspada," ungkap dia.

https://regional.kompas.com/read/2019/11/15/12510111/plafon-kantor-wali-kota-bitung-rusak-pasca-gempa-magnitudo-71

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke