Salin Artikel

Warga Jayapura Antusias Tunggu Peresmian Jembatan Youtefa

JAYAPURA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo dijadwalkan meresmikan Jembatan Youtefa, Kota Jayapura, Papua, Senin (28/10/2019).

Jelang peresmian, antusiasme warga Jayapura terlihat cukup tinggi karena mereka memadati kawasan Pantai Hamadi yang merupakan jalan menuju Jembatan Youtefa.

Riyanto, seorang warga Jayapura yang berada di Pantai Hamadi mengaku tidak sabar menunggu peresmian jembatan tersebut.

"Kalau sudah dibuka, kita sudah dekat ke perbatasan," ujarnya di Jayapura, Senin (28/10/2019).

Hal senada disampaikan Saeful, warga Jayapura yang tinggal di Distrik Muara Tami.

Ia yang bekerja di wilayah pusat kota, selama ini harus menempuh perjalanan cukup jauh.

"Biasa paling cepat di perjalanan satu jam, tapi dengan jembatan ini jaraknya jauh lebih cepat, katanya hanya jadi 20 menit," tuturnya.

Jembatan Youtefa dibangun sejak 9 Mei 2015. Saat itu, peletakan batu pertamanya dilakukan sendiri oleh Joko Widodo saat masih menjabat sebagai presiden periode 2014-2019.

Pembangunan jembatan yang berada di atas Teluk Youtefa tersebut, menghabiskan anggaran sekitar Rp 1,8 triliun.

Panjang bentang utama Jembatan Holtekam mencapai 732 meter dan menghubungkan kawasan utama Kota Jayapura dengan Distrik Muara Tami.

https://regional.kompas.com/read/2019/10/28/12434631/warga-jayapura-antusias-tunggu-peresmian-jembatan-youtefa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke