Salin Artikel

PKS Jabar Targetkan Kuasai 4 Wilayah di Pilkada 2020

Ada delapan wilayah yang akan melaksanakan pesta demokrasi itu, yakni Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Karawang, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kota Depok

Partai Keadilan Sejahtera Wilayah Jawa Barat menargetkan memenangkan empat wilayah di Pilkada Jabar 2020. Ke-empat wilayah itu, Kabupaten Bandung, Kabupaten Karawang, Kabupaten Cianjur dan Kabupaten Depok.

Ketua DPW PKS Jabar Ahmad Syaikhu mengatakan, meski partai belum mengeluarkan surat keputusan, saat ini nama para calon kepala daerah sudah mulai mengerucut.

"Cianjur belum dilaunching masih dimatangkan tapi beberapa survei sudah keluar nama Eki Awal Muharam beliau anggota DPR RI. Di Depok kita ingin quattrick, Karawang kalau nanti jadi wakil kita dilaunching, takutnya ada perubahan," kata Syaikhu disela Rakorwil PKS Jabar di Hotel Grand Pasundan, Jalan Peta, Kota Bandung, Sabtu (19/10/2019).

Salah satu yang menarik yakni munculnya nama Netty Heryawan untuk bertarung di Pilkada Kabupaten Bandung. Padahal, PKS sudah menempatkan Gungun Gunawan sebagai Wakil Bupati Bandung.

"Kabupaten Bandung, salah satu nama Pak Gungun, kan sudah jadi Wakil Bupati, logika publiknya itu yang didorong meski ada masukan nama yang lain ke DPW. Ada yang mengusulkan Bu Netty, kita pertimbangkan," tutur Syaikhu.

Menyikapi rencana koalisi, kata Syaikhu, pihaknya masih melakukan konsolidasi dengan beberapa partai.

Ia menegaskan, pola konsolidasi di daerah masih bersifat cair dan tak mengacu pada koalisi Pilpres 2019.

"Jadi koalisi masing-masing kabupaten kota akan berbeda. Kami akan menyesuaikan dengan kota kabupaten setempat. Intinya masih sangat cair, beberapa manuver parpol juga kita membangun. Komunikasi dengan sejumlah parpol sebagaimana pesan DPP yang peluang menangnya besar maka sangat cair bisa dengan siapa saja," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2019/10/19/15281361/pks-jabar-targetkan-kuasai-4-wilayah-di-pilkada-2020

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke