Salin Artikel

Puluhan Pengungsi Wamena Transit di Lanud Iswahyudi Madiun, 8 Diantaranya Warga Jatim

Kepala Dinas Logistik Lanud Iswahyudi  Letkol Tek Jarot Sudarwanto mengatakan, dari  80 pengungsi kerusuhan di Wamena Papua 8 diantaranya memilih turun di Lanud Iswahyudi karena berasal dari  Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Kediri dan dari Kabupaten  Sampang Madura.

”Sore hari ini dari 50 penumpang dari Lanud Pattimura yang menuju Halim,  8 orang turun di Lanud Iswahyudi dengan tujuan Nganjuk, Kediri dan Sampang,” ujarnya, Kamis (03/10/2019).

Di Lanud Iswahyudi, sebanyak 42 penumpang  dengan tujuan Halim Perdana Kusuma diistirahatkan sejenak untuk makan siang. 

Pihak Lanud Iswahyudi selain menyediakan makan siang juga menyediakan ambulans dan tenaga medis untuk merawat pengungsi yang mengalami sakit.

Sementara untuk pemulangan 8 pengungsi yang akan pulang ke Nganjuk, Kediri dan Sampang Madura, TNI AU menyerahkan kepada Bupati Madiun.

“Sudah difasilitasi Bupati Madiun untuk selanjutnya kebali ke tempat masing masing,” imbuhnya.

Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputro yang menjemput para pengungsi  di Lanud Iswahyudi mengatakan akan membantu para pengungsi  pulang ke daerah masing masing.

Sebelum dipulangkan para pengungsi akan ditampung oleh pemerintah Madiun sementara waktu.

“Kita tetap bantu mereka meskipun mereka warga diluar Madiun. Nanti kita bawa ke pemkab, sudah kita siapkan disana nanti kita fasilitasi pulang ke daerah asal mereka masing masing,” katanya.

https://regional.kompas.com/read/2019/10/03/17253621/puluhan-pengungsi-wamena-transit-di-lanud-iswahyudi-madiun-8-diantaranya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke