Salin Artikel

Diajukan ke Sri Sultan, Ini Fungsi Tol Yogya-Solo dan Tol Yogya-Bawen

Sebab, akses menuju destinasi wisata ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.

Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR Sugiyartanto menemui Gubernur DIY Sri Sultan HB X di Kepatihan, Yogyakarta. Kunjungan ini untuk membicarakan rencana pembangunan tol tersebut.

"Membahas dan mendiskusikan rencana tol sambungan dari Solo dan sambungan yang dari Semarang," ujar Sugiyartanto seusai bertemu dengan Gubernur DIY di Kompleks Kepatihan, Kamis (18/7/2019). 

Sugiyartanto menyampaikan wilayah DIY akan dilintasi oleh dua tol. Satu tol Yogya-Solo dan Yogya-Bawen.

Pembangunan jalan tol Yogya-Solo dan Yogya-Bawen akan memfasilitasi destinasi-destinasi wisata.

Ada akses ke destinasi wisata

Nanti akan diberikan akses menuju destinasi-destinasi wisata, baik yang ada di Jawa Tengah maupun DIY.

"Yogyakarta terkenal tempat wisata, ada Candi Prambanan dan beberapa candi lain.  Jadi nanti diberikan akses yang memungkinkan bagi pengguna jalan tol untuk ke tempat-tempat pariwisata," katanya.

Menurutnya, akses ini diharapkan dapat mempermudah pengguna jalan tol untuk menuju destinasi wisata sehingga mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.

"Akses ini supaya nanti bisa meningkatkan pendapatan," katanya. 

https://regional.kompas.com/read/2019/07/18/14350011/diajukan-ke-sri-sultan-ini-fungsi-tol-yogya-solo-dan-tol-yogya-bawen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke