Salin Artikel

Viral Video Pasien Ditandu Selama 2 Jam, Ini Tanggapan Bupati

Basli Ali membenarkan bahwa lokasi di dalam video tersebut berada di Kampung Tola, Selayar. Basli mengakui, akses jalan menuju Kampung Tola tidak bisa dilalui oleh mobil.

"Oh video itu ya. Memang, di daerah itu tidak bisa dilalui mobil, hanya bisa dilalui motor," ujar Basli saat dikonfirmasi, Rabu (3/7/2019).

Basli mengatakan, Kampung Tola merupakan kampung musiman yang hanya terdapat 18 rumah yang dihuni oleh 45 orang. Menurut dia, warga baru berdatangan dan tinggal sementara di wilayah tersebut pada musim panen dan pengolahan kopra.

Menurut Basli, sebelum video tersebut beredar di media sosial, pihaknya telah merencanakan pembangunan jalan ke Kampung Tola.

“Pembangunan infrastruktur di Kabupaten Kepulauan Selayar tidak bisa mengandalkan anggaran daerah saja, karena kecil. Harus ada bantuan anggaran dari Provinsi Sulawesi Selatan dan anggaran dari pemerintah pusat,” kata Basli.

Sebelumnya, video berdurasi 1 menit 50 detik tersebar di media sosial dan menjadi viral. Berbagai tanggapan warganet ikut mengomentari video pasien yang ditandu menggunakan sebatang bambu dan kain sarung dengan berjalan kaki selama 2 jam.

https://regional.kompas.com/read/2019/07/04/00110041/viral-video-pasien-ditandu-selama-2-jam-ini-tanggapan-bupati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke