Salin Artikel

Hujan Deras dan Angin Kencang Landa Padang, 7 Pohon Tumbang

Satu pohon tumbang menimpa rumah di Batang Arau. Enam pohon lainnya tumbang ke arah jalan dan sempat mengganggu arus lalu lintas.

"Saat ini sudah terdata ada tujuh titik pohon tumbang di Padang akibat hujan deras disertai angin kencang," kata Kasi Kedaruratan BPBD Padang, Sutan Hendra yang dihubungi Kompas.com, Sabtu (22/6/2019).

Enam pohon tumbang yang mengakibatkan arus lalu lintas tersendat terdata berada di Jalan Hayam Wuruk, Purus, Beringin Ujung, WR Mongonsidi, Prayoga dan Banda Bakali.

"Pohon tumbang ke jalan sehingga mengganggu arus lalu lintas. Saat ini, tim kita sedang bekerja membersihkannya," kata Sutan.

Sebanyak 20 petugas yang disertai alat pemotong pohon diturunkan untuk membersihkan pohon yang tumbang.

"Untuk korban jiwa tidak ada, namun ada satu mobil yang tertimpa pohon saat melintas di Jalan Hayam Wuruk. Kemudian di Batang Arau, pohon menimpa rumah yang menyebabkan kerusakan atap," kata Sutan.

Melihat kondisi cuaca Kota Padang yang terus berpotensi mengalami hujan, Sutan mengimbau agar pengendara berhati-hati melintas di daerah yang banyak pohonnya.

"Kita imbau agar berhati-hati. Kalau hujan deras, sebaiknya berhenti di daerah yang aman," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2019/06/22/14430481/hujan-deras-dan-angin-kencang-landa-padang-7-pohon-tumbang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke