Salin Artikel

Tak Mampu Selamatkan Diri, Seorang Nenek Tewas Terbakar

SOLO, KOMPAS.com - Kebakaran rumah yang terjadi di Kelurahan Jagalan RT 002 RW 014, Kecamatan Jebres, Solo, Jawa Tengah, Kamis (13/6/2019) sekitar pukul 03.30 WIB memakan satu korban jiwa.

Korban meninggal diketahui Sumarno (75), pemilik rumah. Korban tidak mampu menyelamatkan diri ketika rumahnya terbakar.

"Korban meninggal nenek. Kondisinya sudah jompo tidak bisa menyelamatkan diri. Di rumah sendirian, putranya sedang tidak di tempat pada saat kejadian," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Surakarta Gatot Sutanto dikonfirmasi Kompas.com, Kamis.

Gatot mengatakan, lima unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan api yang membakar rumah tersebut. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 05.15 WIB.

"Kita terjunkan lima mobil pemadam kebakaran ke lokasi. Api baru padam pukul 05.15 WIB," terangnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Jebres Kompol Juliana mengaku masih melakukan penyelidikan terhadap penyebab kebakaran rumah tersebut.

"Masih penyelidikan. Ini nanti tim Laboratorium Forensik (Labfor) akan ke lokasi untuk menyelidiki penyebab kebakaran," ungkapnya.

https://regional.kompas.com/read/2019/06/13/11135581/tak-mampu-selamatkan-diri-seorang-nenek-tewas-terbakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke