Salin Artikel

Uji Coba Malioboro Yogyakarta Bebas Kendaraan Bermotor, Rambu Petunjuk Arah Disiapkan

Meskipun demikian, finalisasi rencana uji coba masih akan diputuskan dalam rapat hari Kamis (13/6/2019).

"Direncanakan pada tanggal 18 Juni, tapi untuk finalnya akan dirapatkan besok," ujar Kepala Dinas Perhubungan DIY Sigit Sapto Rahardjo saat dihubungi, Rabu (12/6/2019).

Sigit mengungkapkan, rapat untuk uji coba pedestrian Malioboro akan melibatkan instansi terkait antara lain kepolisian dan Dishub Kota Yogyakarta. Rapat digelar di kantor Sekda DIY.

Dalam rapat tersebut dibahas juga berapa hari uji coba pedestrian akan dilaksanakan. Termasuk juga, akan dibahas waktunya.

"Usulan saya mulai jam 06.00 WIB sampai jam 21.00 WIB, tapi ini usulan. Finalnya besok rapat di ruang Pak Sekda," ungkapnya.

Saat uji coba tersebut, Jalan Malioboro steril dari kendaraan bermotor. Alat transportasi yang diperbolehkan melintas hanya andong, becak, sepeda, dan Trans Jogja.

Sigit menegaskan, pihaknya telah menyiapkan rambu-rambu petunjuk arah untuk mendukung uji coba semi pedestrian Malioboro. Dishub kabupaten/kota juga siap mendukung jika ada kekurangan.

"Sudah kami siapkan, rambu-rambu penujuk arah untuk Lebaran kemarin bisa dipakai. Kalau kurang nanti dishub kabupaten/kota akan backup juga dengan rambu-rambu yang dipakai Lebaran kemarin," ucapnya.

https://regional.kompas.com/read/2019/06/12/17141671/uji-coba-malioboro-yogyakarta-bebas-kendaraan-bermotor-rambu-petunjuk-arah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke