Salin Artikel

Ulama Se-NTB Imbau Masyarakat agar Tetap Percaya KPU

Dalam pidatonya, Pengurus Besar Nahdatul Wathan, Tuan Guru Yusuf Makmun menyampaikan, agar warga bisa menerima apapun hasil yang ditetapkan oleh KPU dalam pemilihan presiden dan legislatif pada Pemilu 2019. 

“Warga dan semua umat Islam kami imbau agar kita menunggu hasil yang akan ditetapkan KPU. Kita sambut dan menerima apapun hasilnya,” ujar Tuan Guru Yusuf dalam pidatonya, saat acara silaturahim ulama se-NTB, di Hotel Lombok Raya, Mataram, NTB, Rabu (15/5/2019).

Tuan Guru Yusuf juga mengatakan, selama KPU bekerja sesuai koridor yang telah ditentukan, warga harus tunduk kepada aturan konstitusi.

“Selama apa yang dikerjakan tidak keluar dari koridor, kita harus sambut dan menerima apapun hasilnya,” ujarnya.

Ia menegaskan agar warga tidak melakukan cara-cara yang dilarang oleh agama dan negara dalam menjalankan pesta demokrasi.

Hal senada disampaikan Tuan Guru Lalu Turmuzi Badarudin, salah satu ulama di NTB. Dia meminta agar masyarakat Indonesia menerima dan menaati hasil penetapan KPU pada 22 Mei mendatang.

“Kita ikuti, kita taati apapun hasilnya nanti, kita tidak boleh menolak” ujarnya,

Ia juga mengimbau agar warga tidak saling mencaci maki, menghina karena perbedaan pilihan dalam pemilu.

Dalam kegiatan yang bertema "Meneguhkan Ukhuah Islamiah dan Ukhuah Wathaniyah" ini, dihadiri oleh seratusan Tuan Guru se-Nusa Tenggara Barat, yang terdiri dari sejumlah ormas di NTB, seperti, Nahdatul Wathan, Nahdatul Ulama, Muhammadiya dan lainnya.

Setelah mendengar pidato dari tokoh ulama besar di NTB, peserta kemudian membacakan imbauan untuk pemilu damai 2019.

https://regional.kompas.com/read/2019/05/15/21284221/ulama-se-ntb-imbau-masyarakat-agar-tetap-percaya-kpu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke