Salin Artikel

Listrik di Medan Padam Saat Sahur, Ini Permintaan Gubernur Edy ke PLN

Sontak kekecewaan diarahkan ke PT PLN. Tak sedikit yang marah dan menghujat perusahaan negara penyedia listrik itu. Lini masa media sosial penuh status caci-maki dan keluhan karena dinilai tak menghargai orang yang sedang menjalanlan ibadah puasa Ramadhan.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi yang sedang mengikuti Musrembangnas di Jakarta langsung mengeluarkan pernyataan resmi. Dia meminta PT PLN segera mengatasi masalah dan berharap tidak ada pemadaman selama bulan puasa agar tak mengganggu aktivitas ibadah umat muslim.

“Saya sudah cek PLN, mereka sudah melakukan perbaikan pada unit pembangkit. Memang ada yang rusak, tapi sudah diproses. Insya Allah sore ini selesai,” kata Edy Rahmayadi, seperti dikutip dari pernyataan resminya, Kamis petang.

Meski pemadaman terjadi karena masalah teknis di pembangkit, Edy Rahmayadi berulang kali menegaskan agar tidak ada pemadaman selama Ramadhan, khususnya di malam hari.

Masalah teknis pembangkit

Terkait pemadaman tersebut, Manager Komunikasi PLN UIW Sumut Rudi Artono mengatakan, terjadi kerusakan pada Current Transformer (CT). Ini adalah alat yang mengubah arus dari besar ke kecil atau sebaliknya sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan.

Rudi mengungkapkan, beberapa pembangkit seperti PLTU Naganraya 1 dan 2, PLTU Pangkalansusu 2, PLTGU Belawan, ST 2.0 PLTG Marine Vessel Power Plant dan Belawan, serta PLTD AKE mengalami trip atau padam sehingga harus dilakukan recovery dengan waktu yang cukup lama.

Durasi pemadaman berbeda-beda di tiap daerah. Di Kota Medan listrik padam mulai pukul 03.00 WIB sampai pukul 05.00 WIB.

"Kami meminta maaf karena waktu sahurnya terganggu. Sedang dilakukan pemulihan bertahap," kata Rudi.

Dia menjelaskan, pada pukul 03:26 WIB, pihaknya sudah memulihkan Pembangkit Listrik Island Inalum yang sudah sinkron dengan subsistem SBU. Kemudian pada pukul 03:44 WIB, semua gardu induk di Aceh sudah recover dan dapat beroperasi kembali.

"Kami berupaya cepat memulihkan sistem kelistrikan di Sumbagut. Sekali lagi PLN meminta maaf atas ketidaknyamanan ini," pungkas Rudi.

https://regional.kompas.com/read/2019/05/10/08570241/listrik-di-medan-padam-saat-sahur-ini-permintaan-gubernur-edy-ke-pln

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke