Salin Artikel

Krisdayanti Raih Suara Terbanyak di Dapil Malang Raya

Krisdayanti yang mencalonkan diri sebagai anggota legislatif dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) mendulang 128.494 suara di tiga daerah di Malang Raya, yaitu di Kota Malang, Kota Batu dan Kabupaten Malang.

Krisdayanti mengungguli perolehan suara calon petahana dan calon yang berpeluang lainnya.

"Alhamdulillah terimakasih apresiasinya," katanya melalui pesan tertulis kepada Kompas.com, Senin (6/5/2019).

Mantan istri musisi Anang Hermansyah itu berjanji untuk tidak mengkhianati amanah yang sudah diberikan oleh warga Malang Raya. Krisdayanti berkomitmen untuk menjadikan kerja legislasi lebih berkualitas.

"Mohon doanya semoga berdiri untuk rakyat dalam perjalanan penuh amanah dan doa. Jangan mengecewakan konstituen di dapil dan tim yang sudah berjuang dengan relawan hebat," katanya.

"Menjadikan DPR yang lebih produktif meningkatkan kinerja legislasi yang berkualitas," imbuhnya.

Selain Kridayanti, calon lainnya yang berpeluang lolos ke Senayan adalah Latifah Shohib (PKB), Moreno Soeprapto (Gerindra), Ahmad Basarah (PDI-P), Andreas Eddy Susetyo (PDI-P) Ridwan Hisjam (Golkar), Kresna Dewanata Phrosakh (NasDem) dan Sakkan Tampubolon (PDI-P).

https://regional.kompas.com/read/2019/05/06/13075161/krisdayanti-raih-suara-terbanyak-di-dapil-malang-raya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke