Salin Artikel

Peringati "May Day", Pemkab Karawang Guyur Hadiah untuk Para Buruh

Pemkab Karawang melalui Disnakertrans Karawang menyiapkan puluhan hadiah, mulai dari peralatan elektronik, sepeda, hingga sepeda motor.

"Kami juga menggelar donor darah sebagai aksi sosial pada May Day kali ini," ujar Kepala Disnakertrans Karawang Ahmad Suroto kepada Kompas.com di sela peringatan May Day di Lapangan Disnakertrans Karawang.

Suroto mengatakan, selain di Karawang, para buruh dari berbagai serikat pekerja juga merayakan May Day di Jakarta, Bogor, dan Bandung. Sementara sisanya memilih berlibur bersama kelurga.

"Kurang lebih ada 1.000 yang ke Jakarta, Bogor, dan Bandung. Namun perwakilan dari masing-masing serikat hadir di sini (Kantor Disnakertrans," katanya.

Salah seorang pekerja di salah satu perusahaan di Karawang, Sumini, mengaku setiap perayaan May Day mendapat hadiah. Keberuntungan itu ia dapat lantaran lahir pada 1 Mei.

"Tahun ini Alhamdulillah dipanggil dan dapet hadiah lagi," kata Sumini sambil menunjukkan hadiah kompor gas yang ia peroleh.

Selain berharap Upah Minimum Kabupaten (UMK) naik, Sumini juga berharap buruh perempuan lebih mudah mendapatkan cuti haid. Alasannya, jika tengah haid kerja menjadi tidak maksimal.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana mengatakan permintaan kenaikan UMK adalah hal wajar.

Hanya saja, harus melalui ketentuan yang berlaku, dan tidak memberatkan kedua belah pihak. Cellica juga meminta para buruh untuk menyampaikan aspirasi secara tertib.

https://regional.kompas.com/read/2019/05/01/16385001/peringati-may-day-pemkab-karawang-guyur-hadiah-untuk-para-buruh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke