Salin Artikel

Viral, Video Tangan Anak 5 Tahun Terjepit Eskalator di Mal

PADANG, Kompas.com - Sebuah video seorang anak yang tangan kanannya terjepit di eskalator Plaza Andalas Padang, Sumatera Barat, viral di media sosial, Minggu (28/4/2019) sekitar pukul 20.00 WIB.

Informasi yang dihimpun Kompas.com menyebutkan, kejadian berawal saat korban yang bernama Alfino Rizki Oktova (5) bersama orang tuanya, Samosir turun dari lantai 3 Ramayana Plaza Andalas.

Ketika turun korban duduk di eskalator sedangkan orangtua korban tetap berdiri.

Ketika berada di tengah perjalanan eskalator, orangtua korban mendengar anaknya menjerit kesakitan. Setelah dilihat oleh orangtua korban ternyata tangan sebelah kanan anaknya sudah terjepit di eskalator.

Melihat kejadian tersebut, orangtua korban menjerit minta tolong dan kemudian eskalator langsung dimatikan oleh pihak Ramayana.

Mengetahui kejadian tersebut, pihak Ramayana langsung melakukan evakuasi dengan membongkar eskalator.

Setelah eskalator dibongkar paksa, tangan korban berhasil dikeluarkan dan korban langsung dibawa oleh pihak Ramayana ke rumah sakit.

Kanit Reskrim Polsek Padang Barat Ipda Aldius membenarkan kejadian tersebut. 

"Kasus ini sedang kami tangani di Polsek Padang Barat," katanya saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (29/4/2019).

Aldius menyebutkan kemarin malam pihaknya sudah melakukan olah TKP dan hari ini akan memeriksa sejumlah saksi dari kejadian itu.

"Kami akan selidiki apakah ada unsur pidananya atau tidak," ujarnya.

https://regional.kompas.com/read/2019/04/29/11104771/viral-video-tangan-anak-5-tahun-terjepit-eskalator-di-mal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke