Salin Artikel

Kronologi Kecelakaan Bus di Banyuasin yang Tewaskan Empat Orang

Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem mengatakan, dari keterangan sejumlah saksi, kecelakaan bermula saat bus Cemerlang dengan plat nomor BG 7096 B yang dikemudikan oleh Zulkarnain membawa 15 penumpang dari Palembang menuju Kota Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Sekitar pukul 16.30, Zulkarnain mendadak hilang kendali saat melintas di lokasi kejadian. Bus kemudian berpindah ke lajur sebelah kanan menuju Jambi.

Dari arah berlawanan truk pengangkut kayu yang dikemudikan Matdin tak bisa mengelakkan tabrakan dengan bus Cemerlang yang berada di depannya.

"Pada saat yang bersamaan dari arah berlawanan datang truk yang dikemudikan oleh Matdin hingga keduanya langsung bertabrakan dari depan," kata Yudhi saat dikonfirmasi, Kamis (14/2/2019).

Kecelakaan itu mengakibatkan empat orang tewas, yaitu seorang penumpang, sopir, dan dua kernet bus. Sopir bus sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun, dalam perjalanan nyawanya tidak tertolong.

"Saat ini 15 penumpang yang selamat masih dalam perawatan di rumah sakit," ujar Yudhi.

https://regional.kompas.com/read/2019/02/14/15233781/kronologi-kecelakaan-bus-di-banyuasin-yang-tewaskan-empat-orang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke