Salin Artikel

KM Multi Prima Rute Surabaya-Waingapu Tenggelam, 7 Orang Hilang

Dari 14 anak buah kapal (ABK) yang berada di kapal, 7 orang dilaporkan selamat, sedangkan 7 orang lainnya masih dicari.

Humas Kantor SAR Mataram, I Gusti Lanang Wiswananda, mengatakan bahwa tim SAR Mataram akan membantu melakukan pencarian ketujuh korban kapal KM Multi Prima yang hilang.

"Kapal RB 220 Mataram akan digerakan membantu pencarian," kata Lanang melalui pesan singkat, Minggu (25/11/2018).

Lanang menyebutkan, tim penyelamat yang menggunakan kapal Rescue Boat 220 Mataram masih melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian untuk pencarian 7 ABK KM Multi Prima yang masih belum ditemukan.

Menurut dia, KM Multi Prima tenggelam diduga akibat cuaca dan gelombang yang kurang bersahabat.

Saat ini, ketujuh ABK KM Multi Prima yang berhasil dievakusi dalam kondisi selamat dan sudah bersama pemilik KM Multi Prima 1.

Mereka berada di mess SROP Probolinggo untuk dirawat.

https://regional.kompas.com/read/2018/11/25/11340221/km-multi-prima-rute-surabaya-waingapu-tenggelam-7-orang-hilang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke