Salin Artikel

Jelang Pelantikan Gubernur, Ridwan Kamil Ingatkan Kontraktor Jangan "Down Spec"

Hal itu dikatakan Ridwan saat melakukan peletakan batu pertama proyek Gedung Generasi Muda (GGM) di Jalan Merdeka, Selasa (4/9/2018).

"Kontraktor mana, saya arsitek jangan macam-macam, jangan down spec. Kalau ada temuan saya sintreuk (sentil)," ujar Emil.

Emil mengaku jengah lantaran banyak proyek pemerintah yang dikerjakan serampangan. Bahkan, gedung baru DPRD Kota Bandung pun dianggap tak memenuhi standar lantaran banyak bagian yang sudah rusak.

"Itu terjadi di gedung dewan speknya jelek sekarang harus renovasi karena nyari duitnya nambah-nambah. Saya gak ngancam tapi fair tunjukkan projek pemerintah itu baik. Kalau kerjanya baik bisa dikasih kerja lagi, harus on time, kualitas prima," tuturnya.

Situasi itu, kata Emil, telah berlangsung sebelum ia menjabat sebagai Wali Kota Bandung. Sebagai seorang arsitek, ia paham betul tentang kualitas suatu bangunan.

"Pengalaman sebelum saya jadi wali kota, proyek pemerintah barutut (jelek), apa adanya weh. Karena rata-rata kontraktornya nakal, mencuri untung dengan yang harusnya keramik Rp 300.000 dikasih keramik 200.000, itu istilahnya down spec," paparnya.

Meski jabatannya sebagai wali kota akan segera berakhir, Emil mengaku akan tetap memantau proyek di Bandung.

"Saya dari awal omat-omatan (mengingatkan) biar mereka paham. Saya walaupun nanti gubernur karena tetap (berkantor) di Bandung pasti sesekali akan ngecek," jelasnya.

https://regional.kompas.com/read/2018/09/04/20231271/jelang-pelantikan-gubernur-ridwan-kamil-ingatkan-kontraktor-jangan-down-spec

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke