Salin Artikel

Jadi Kandidat Cawapres dari PKS, Aher Mulai Keliling Jawa dan Sumatera

Langkah ini dilakukan mantan gubernur Jabar dua periode tersebut terkait pencalonan dirinya dalam bursa calon presiden-calon wakil presiden (capres-cawapres) periode 2019-2014 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

''Saya masuk satu di antara sembilan capres dan cawapres dari PKS,'' ungkap Aher kepada wartawan usai menghadiri halal bi halal Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PKS Kota Sukabumi di Gedung Juang, Jalan Veteran, Minggu (15/7/2018).

Dia menuturkan dalam rangkaian Pemilihan Presiden itulah dirinya mulai berkenalan dengan masyarakat dan sosialiasi ke berbagai tempat seperti ke wilayah Provinsi Jawa Tengah (Jateng), Jawa Timur (Jatim), dan Sumatera.

''Kalau di Jawa Barat, relatif masyarakat lebih mengenal. Sekarang mulai keliling Jateng, Jatim, dan Sumatera,'' ujar pria kelahiran Sukabumi itu.

Menurut dia, saat ini mekanisme capres dan cawapres di partainya masih berjalan. Pada akhirnya akan terus mengerucut dari sembilan nama menjadi satu nama.

"Saya ikuti mekanisme partai,'' kata Aher yang mempunyai banyak prestasi selama menjadi Gubernur Jabar.

Terkait koalisi, dia menjelaskan dengan siapapun mungkin. 

"Komunikasi antar pimpinan partai terus dilakukan. Kita tunggu kesepakatan pimpinan elit partai. Namun yang saat ini mengerucut ialah Gerindra, PAN, dan PKS," jelasnya.

Dukungan dari Sukabumi

Di Kota Sukabumi sebanyak 25 komunitas menyatakan dukungannya agar Aher menjadi Presiden RI periode 2019-2024. Puluhan komunitas itu di antaranya organisasi sayap PKS seperti dari generasi muda, dan wanita serta beberapa komunitas diluar partai.

"Komunitas-komunitas tersebut menyatakan siap memperjuangkan dan memenangkan Kang Aher dalam Pilpres 2019,'' kata Ketua DPD PKS Kota Sukabumi Asep Tajul Muttaqin.

Asep menuturkan dukungan kepada Aher sebagai Calon Presiden 2019 di antaranya karena ikatan emosional karena Aher merupakan warga Sukabumi.

"Kami sebagai warga Sukabumi merasa bangga jika ada orang Sukabumi yang menjadi pemimpin nasional,'' tuturnya.

Selain itu, lanjut dia, beliau telah memimpin Jabar selama dua periode dengan banyak mendapatkan prestasi, lebih dari 200 penghargaan dari berbagai tingkatan.

''Jika dihitung-hitung, setiap 13 hari sekali Kang Aher mendapatkan penghargaan dari berbagai level," pungkas dia.

https://regional.kompas.com/read/2018/07/15/23543051/jadi-kandidat-cawapres-dari-pks-aher-mulai-keliling-jawa-dan-sumatera

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke