Salin Artikel

4 Fakta Tanjakan Kenteng di Tol Salatiga–Kartasura

Dalam video itu, pengemudi dibantu oleh petugas untuk dapat melalui tanjakan tersebut.

Beredarnya video ini diikuti dengan beragam informasi yang tidak benar seputar tanjakan ini. Misalnya, informasi yang menyebutkan bahwa kemiringan Tanjakan Kenteng mencapai 50 derajat.

Jangan percaya begitu saja informasi yang tidak dapat dipastikan kebenarannya.

Berikut 4 fakta Tanjakan Kenteng yang dirangkum Kompas.com:

Mengapa dinamakan Tanjakan Kenteng?

  • Tanjakan sepanjang 200 meter ini terletak di Desa Koripan, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang.

    Desa Koripan kerap disebut dengan Kenteng, maka tanjakan ini pun dinamakan Tanjakan Kenteng.

Fungsi

  • Tanjakan ini merupakan bagian dari tol fungsional yang dioperasikan saat mudik tahun ini, karena jembatan Kali Kenteng yang terdapat persis di atasnya belum selesai dan masih dalam proses pembangunan.

Turunan dan tanjakan

Oleh karena itu, pengemudi diimbau untuk mengurangi tingkat kecepatan kendaraannya dan mengambil jarak ketika akan mulai menanjak.

Tingkat Kemiringan

Kemiringan Tanjakan Kenteng adalah 7,2 derajat, bukan 50 derajat seperti informasi yang sempat beredar.

Informasi kemiringan Tanjakan Kenteng disampaikan Direktur PT Jasa Marga Solo–Ngawi (JSN), David Wijayanto.

“Itu kemiringan tertinggi hanya 7,2 derajat. Selain itu ada yang lima derajat dan tertinggi tujuh derajatan saja," ujar David kepada Kompas.com, Senin (11/6/2018) sore.

Dengan beragam informasi yang beredar, dipastikan jalur fungsional ini aman untuk dilalui.

“Kami memberikan garansi bahwa jalur darurat di bawah Jembatan Kali Kenteng 100 persen aman serta dapat dipergunakan,” kata Kasat Lantas Polres Semarang, AKP Shandi Wiedyanoe.

Selama Anda mengikuti rambu-rambu dan aba-aba dari petugas yang berjaga, Tanjakan Kenteng aman untuk dilalui.

Berikut tips aman saat melewati Tanjakan Kenteng:

1. Pastikan Anda dan kendaraan dalam kondisi prima
2. Gunakan gigi satu atau gigi bawah
3. Tancap gas maksimal
4. Matikan AC kendaraan
5. Kendaraan beban berat, sebaiknya keluar di exit Tol Salatiga

Sebelumnya, beredar video di media sosial yang menunjukkan sebuah mobil tidak kuat menaiki Tanjakan Kenteng.

Beredarnya video ini disertai caption bahwa kemiringan tanjakan mencapai 50 derajat, dan kemudian dinyatakan tidak benar.

Berikut video dan informasi yang sempat beredar luas di media sosial:

https://regional.kompas.com/read/2018/06/13/15123091/4-fakta-tanjakan-kenteng-di-tol-salatigakartasura

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke