Salin Artikel

FKUB Batam: Semua Agama Tidak Menginginkan Kekerasan

"Kami sepakat menolak aksi teror bom yang terjadi di Surabaya kemarin, dan tidak ada satupun ajaran agama yang mengajarkan kebencian dan kekerasan. Apalagi perbuatan keji seperti kemarin," kata KH Usman Ahmad, Ketua MUI Kota Batam, Senin (14/5/2018).

Dalam pertemuan yang dipimpin Direktur Bimas Polda Kepri Kombes Sumirat, tokoh lintas agama ini mengutuk keras perbuatan yang dilakukan oknum-oknum tidak bertanggung jawab.

Mereka ikut berbela sungkawa atas korban dan keluarga korban, serta mendukung upaya Polri dalam mengusut tuntas peristiwa tersebut hingga ke akar-akarnya.

"Terakhir mari kita tetap menjaga kerukunan beragama dari hasutan atau provokasi dari orang-orang tidak bertanggung jawab," ungkap Usman.

Usman mengaku, dua perbuatan yang dilakukan teroris di Indonesia, sama sekali tidak bisa diterima agama manapun, seperti membunuh diri selanjutnya membunuh orang lain.

"Apalagi ada anak di bawah umur menjadi korban dari aksi tersebut. Hal itu sunguh memilukan. Semua agama tidak menginginkan kekerasan, apalagi sampai melakukan tindakan bunuh diri dan membunuh orang lain dengan cara yang sangat sadis," jelas Usman.

https://regional.kompas.com/read/2018/05/14/10270711/fkub-batam-semua-agama-tidak-menginginkan-kekerasan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke