Salin Artikel

Gus Ipul : Inspiratif, Pemuda Zaman Now Wajib Tonton Film "Wage"

SURABAYA, KOMPAS.com -  Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menyebut film Wage (Wage Rudolf Supratman) sangat inspiratif dan layak ditonton oleh semua kalangan masyarakat, khususnya pemuda zaman now.

Film yang disutradarai oleh John De Rantau itu kata Gus Ipul memberi inspirasi. Pesan film itu adalah untuk meraih sebuah cita-cita, seseorang harus mempunyai semangat pantang menyerah.

"Karena menggambarkan jiwa nasionalisme pahlawan, maka film ini layak dan wajib ditonton oleh pemuda saat ini khususnya pelajar," kata Gus Ipul usai nonton bareng (nobar) film Wage bersama relawan dan jurnalis di Surabaya, Rabu (15/11/2017) malam.

Menurut Gus Ipul, gambaran intimidasi psikis maupun fisik yang diperoleh aktor utama dalam film tersebut menunjukkan bahwa perjuangan memang penuh risiko. "Tapi dengan semangat pantang menyerah, cita-cita perjuangan akan diraih," jelasnya.

Melalui film tersebut, Gus Ipul juga mengaku baru mengetahui, proses menciptakan lagu kebangsaan Indonesia Raya ternyata tidak mudah. Saat itu harus melalui tekanan dan ancaman dari pemerintah Hindia Belanda, sebelum menjadi lagu yang membangkitkan semangat perjuangan bangsa Indonesia saat itu.

Gus Ipul juga memberi apresiasi kepada penggagas film Wage yang merupakan seorang ulama dan tokoh agama terkemuka di Jatim. "Rasa kagum saya selanjutnya adalah, film ini merupakan inisiatif dari ulama asal Jatim, pengasuh Ponpes Shiddiqiyyah Ploso Jombang," terangnya.

Gus Ipul berharap, kepada orang tua, khususnya generasi muda untuk melihat film ini yang sarat akan nilai perjuangan dan sejarah para pahlawan dalam merebut cita-cita kemerdekaan Bangsa Indonesia. "Film ini merupakan sebuah karya yang sangat menarik serta menginspirasi. Pemuda dan pelajar zaman now harus menonton," pungkasnya. (KONTRIBUTOR JAWA TIMUR/ACHMAD FAIZAL)

https://regional.kompas.com/read/2017/11/16/21282201/gus-ipul-inspiratif-pemuda-zaman-now-wajib-tonton-film-wage

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke