Salin Artikel

Eliaes, Penyandang "Low Vision" Ingin Bertemu Tulus dan Sammy Simorangkir

Dia mengaku, sudah beberapa kali menjuarai perlombaan bernyanyi di Kalimantan Barat.

"Saya pernah menjadi juara satu vokal solo dan Duta Bintang Radio di Sintang, Kalimantan Barat," kata Eliaes, Sabtu (12/8/2017).

Sejak kecil, pria asal Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, itu mengaku sudah senang bernyanyi dan mendengarkan musik.

Ketika ditanya penyanyi favoritnya, Eliaes menyebut nama Tulus dan Sammy Simorangkir.

"Kalau Tulus atau Sammy Simorangkir ketemu saya, saya pasti sangat senang sekali," tutur Eliaes.

Sejak Januari 2017, Eliaes tiba di Kota Bandung dan mengikuti pelatihan di Wyata Guna, Jalan Padjadjaran, Bandung. Di tempat ini, Eliaes mengikuti pelatihan keterampilan seperti membaca huruf braille dan terapis pijat netra.

Karena status sebagai penyandang low vision, di usia remajanya, Eliaes kerap mendapatkan ejekan dari lingkungan bermainnya.

Sejak umur 17 hingga 20 tahun, Eliaes sempat berkecil hati saat disepelekan dan mendapat ejekan. Namun, karena motivasi dari keluarga, ejekan tersebut berubah menjadi semangat baginya.

Eliaes bercerita, sewaktu di SMA, temannya berpesan bahwa kekurangan yang dimiliki Eliaes merupakan kelebihan yang tidak dimiliki oleh teman-temannya.

"Saya juga sering memotivasi diri saya sendiri. Bagiku, Tuhan tidak pernah menciptakan yang sia-sia, tetap ikhlas, berdoa, bersabar dan berusaha," katanya menyemangati teman-teman yang memiliki keterbatasan serupa dirinya.

Saat Eliaes bernyanyi bersama grup band-nya The Lulo, hadirin dalam acara penyerahan beasiswa Syamsi Dhufa Foundation (SDF) di Bandung, Sabtu, terpukau.

Puluhan tamu di acara tersebut memberikan apresiasi melalui tepuk tangan saat dia mulai maupun sesudah bernyanyi.


Berita ini telah tayang di Tribun Jabar, Senin (14/8/2017), dengan judul: Penyandang Low Vision Bersuara Emas Ini Mampu Mengubah Ejekan Jadi Motivasi Baginya

https://regional.kompas.com/read/2017/08/15/09010011/eliaes-penyandang-low-vision-ingin-bertemu-tulus-dan-sammy-simorangkir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke