Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Korban Kapal Karam di Pontianak Ditemukan dalam Kondisi Kritis

Kompas.com - 25/01/2017, 17:15 WIB
Heru Dahnur

Penulis

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Tim pencari menemukan dua awakKM Fita Jaya yang karam di Laut Belitung, Kepulauan Bangka Belitung. Keduanya kini dirawat di rumah sakit dalam kondisi kritis.

“Dua awak yang selamat ditemukan sekitar tujuh mil laut dari daerah Kelapa Kampit Belitung,” kata Kepala Badan SAR Pangkalpinang, Deden Ridwansyah, Rabu (25/1/2017).

Kedua awak ditemukan nelayan setempat dalam kondisi mengapung dengan jeriken kosong. Petugas Basarnas kemudian mengevakuasi kedua awak yang selamat dari perahu nelayan dan membawanya ke rumah sakit guna menjalani perawatan medis.

“Dari keterangan awak kapal yang selamat, diketahui penumpang yang sebelumnya dilaporkan berjumlah enam orang, ternyata hanya empat orang. Semuanya merupakan awak kapal,” ujar Deden.

Awak kapal yang selamat yakni Waldi dan Anjasmara yang tercatat sebagai warga Singkawang dan Tenghi Kalimantan Barat. Sementara dua lainnya yang masih dicari yakni nakhoda Amirudin dan Awi sebagai ABK.

Area pencarian di lepas Pantai Belitung telah diperluas dari 5 mil laut menjadi 7 mil laut. Tim SAR gabungan mengerahkan dua perahu karet serta sembilan personel yang juga didukung personel dari kesatuan TNI AL dan Pol Air Polda Bangka Belitung.

KM Fita Jaya merupakan kapal kayu pengangkut barang dan ikan segar dengan total muatan mencapai 30 ton. Kapal ini dilaporkan mengalami kebocoran akibat ombak besar saat berlayar dari Belitung dengan tujuan Pontianak, Kalimantan Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com