Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Sehari, Tiga Kapal Pengangkut BBM di Halmahera Utara Terbakar

Kompas.com - 26/10/2016, 11:01 WIB
Yamin Abdul Hasan

Penulis

TERNATE,KOMPAS.com - Dalam sehari, tiga kapal pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kecamatan Tobelo Utara, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara terbakar pada Selasa (25/10/2016).

Seperti diberitakan, satu kapal KM Adi Perkasa yang memuat 15 ton bensin dan solar terbakar pada Selasa pagi kemarin. Sementara dua kapal lainnya yaitu KM Mandala Putra dengan kapasitas mesin 15 GT dan KM Putra Malaka dengan mesin berkapasitas 6 GT terbakar pada Selasa malam pukul 21.50 waktu setempat.

Kedua kapal tersebut terbakar saat berlabuh di dermaga Gorua, Kecamatan Tobelo Utara Kabupaten Halmahera Utara.

Informasi yang diperoleh, kebakaran diduga berawal dari mesin alkon di kapal KM Mandala Putra yang hingga menjalar ke 5 ton BBM jenis minyak tanah yang berada di dalam kapal.

“Dari dalam kapal terdengar seperti suara ledakan. Kemungkinan itu berasal dari mesin alkon yang sementara hidup untuk memompa air keluar kapal,” kata Darlin, salah satu ABK kapal.

Besarnya kobaran api tersebut menjalar hingga ke kapal KM Putra Malaka yang bersamaan sandar di dermaga.

Api baru berhasil dipadamkan beberapa saat kemudian setelah 2 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kejadian. Tidak ada kerugian dalam peristiwa ini namun kerugian ditaksir hingga ratusan juta rupiah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com