Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasto: PDI-P Godok 5 Nama Calon Gubernur untuk Pilkada DKI

Kompas.com - 01/03/2016, 15:21 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) mengaku tengah menggodok lima nama calon gubernur DKI Jakarta. Dua di antaranya yaitu Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.

Sekretaris Jendral PDI-P Hasto Kristiyanto mengatakan, lima nama itu hasil penjaringan di tingkat DPD PDI-P DKI, yang kini tengah dibahas di tingkat DPP. Namun, Hasto menolak menyebut lima nama tersebut.

"Yang pasti ada nama pasangan petahana Pak Ahok dan Pak Djarot, nama-nama lainnya nanti akan diumumkan resmi oleh Ketua Pemenangan Pemilu DPP PDI-P," kata Hasto saat menghadiri seminar "Kembali ke Pancasila" di Surabaya, Selasa (1/3/2016).

Jumlah nama calon gubernur DKI tersebut, kata Hasto, berkurang empat nama karena sebelumnya di tingkat DPD ada sembilan nama yang disebut.

"Prinsipnya, selain dari eksternal PDI-P, juga ada nama dari internal atau kader PDI-P sendiri karena PDI-P tidak pernah kekurangan kader pemimpin," ungkapnya.

PDI-P, lanjut dia, memang berkepentingan untuk menempatkan kadernya di Ibu Kota karena Jakarta merupakan pusat pemerintahan negara dengan persoalan yang kompleks sehingga membutuhkan pemimpin yang mumpuni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com