Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditangkap Saat Main Catur, Buron Ini Coba Rebut Pistol Polisi

Kompas.com - 22/01/2016, 11:43 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis

BENGKULU, KOMPAS.com — Seorang buron pencurian kendaraan bermotor berinisial KH menyerah di hadapan polisi setelah kaki kirinya ditembak petugas, Kamis (21/1/2016).

Pelaku merupakan pelaku pencurian sepeda motor Yamaha Vixion milik warga Kelurahan Dusun Kepahiang, Abdi Sanyoto.

Pelaku sempat melarikan diri dan bersembunyi selama 15 bulan saat diburu oleh petugas.

"Tersangka diamankan di Desa Kembang Seri, Kecamatan Talang Empat, Bengkulu Tengah. Saat itu, kami dibantu beberapa personel dari kepolisian sektor setempat," ujar Kasat Reskrim Polres Kepahiang Iptu Indra Parameswara, Jumat (22/1/2016).

Proses penyergapan tersangka cukup menegangkan. Saat itu petugas mendapatkan informasi bahwa tersangka berada di sebuah tempat sedang bermain catur.

"Saat kami sergap, dia sempat mengelak atau berpura-pura tidak bersalah. Sambil berontak, ia mengatakan 'Mengapa ditangkap Pak?'," kata Indra.

Tidak hanya itu, pelaku juga sempat mencoba merampas senjata api milik polisi dan melakukan perlawanan. Petugas terpaksa melumpuhkan pelaku dengan tembakan di kaki kirinya.

"Ia sempat melawan juga berupaya memegang senpi petugas dan kami terpaksa melumpuhkan kaki kirinya," ungkap Indra.

Pelaku mengatakan, ia terpaksa mencuri motor karena usahanya bangkrut dan terlilit utang.

"Saya terpaksa melakukannya karena terlilit utang akibat usaha bangkrut," tutur KH.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com