Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Absen dalam Acara Deklarasi Damai, Risma Pilih Bertemu Warga

Kompas.com - 27/10/2015, 18:59 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Calon wali kota Surabaya petahana, Tri Rismaharini, tak hadir dalam acara deklarasi pemilu damai yang digelar KPU Surabaya, Selasa (27/10/2015). Risma memilih berkampanye menyapa warga Surabaya.

Dalam deklarasi yang digelar di Hotel Singgasana Surabaya tersebut, hanya wakil Risma yang hadir, yakni Whisnu Sakti Buana. Sementara itu, pasangan penantang Risma, yakni Rasiyo-Lucy Kurniasari, kedua-duanya hadir.

Absennya Risma, kata Whisnu, selain undangan dari KPU yang terlalu mendadak, pasangan Risma-Whisnu juga menilai acara deklarasi damai yang digelar KPU hanya membuang anggaran.

"Kemarin di Mapolrestabes Surabaya, acara serupa juga digelar, lalu kenapa dilakukan lagi," katanya.

Terkait undangan untuk Risma, menurut Whisnu, baru diterima kemarin sore. Sementara itu, pihaknya sudah telanjur menyusun jadwal untuk bertemu warga Surabaya.

"Bagi kami menemui warga Surabaya lebih penting karena acara semacam ini sudah digelar sebelumnya," ungkap Ketua DPC PDI-P Surabaya ini.

Karena Risma absen, otomatis kolom tanda tangan pemilu damai untuk Risma kosong. Hal itu menurut Ketua KPU Surabaya, Robiyan Arifin, bukan masalah penting karena sudah ada calon wakil Risma yang sudah menandatangani.

Bagi pasangan Rasiyo-Lucy, deklarasi pemilu damai itu sangat penting sebagai bukti bahwa pasangan nomor 1 itu berkomitmen menjaga pemilu damai di Surabaya.

"Bagi kami ini penting karena itu kami berdua hadir," kata Rasiyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com