Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Penumpang di Terminal Cicaheum Didominasi Pemudik Tujuan Jateng

Kompas.com - 13/07/2015, 13:29 WIB
Kontributor Bandung, Rio Kuswandi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Sejak beberapa hari lalu, terhitung H-7 lebaran, Jumat (10/7/2015) hingga H-4 atau Senin (13/7/2015), terminal Cicaheum, Bandung, ramai dikunjungi orang yang akan naik bus untuk mudik menuju ke kampung halamannya. Para pemudik didominasi tujuan Jawa Tengah, antara lain Wonosobo, Wonogiri, Tegal, Pekalongan Semarang dan lainnya.

"Yang mudik dengan tujuan ke daerah Jawa Tengah masih mendominasi sampai hari ini," kata Abdul Haris, kepala Terminal Cicaheum Abdul Haris kepada wartawan di Terminal Cicaheum, Bandung, Senin (13/7/2015).

Haris menjelaskan, berdasarkan data yang diperolehnya, sejak H-7 hingga H-5, pemudik yang berangkat dari Terminal Cicaheum sebanyak 13.561 orang dengan rincian, 3.330 orang berangkat pada H-7, 4.294 pemudik pada H-6 dan 5.937 pemudik pada H-6.

"Jumlah penumpang itu diangkut dengan 793 bus," katanya.

Haris menambahkan, jika dibandingkan dengan tahun 2014 lalu, dalam waktu yang sama, jumlah pemudik di Terminal Cicaheum pada tahun ini mengalami penurunan.

"Penurunan mencapai 7 persen dibandingkan tahun lalu. Tahun lalu mencapai 13. 730 penumpang yang berangkat dari terminal ini (selama H-7 sampai H-5)," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com