Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kepincut", Risma Ingin Molina ITS Jadi Mobil Dinasnya

Kompas.com - 06/05/2014, 19:46 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis


SURABAYA, KOMPAS.com — Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ingin memanfaatkan Mobil Listrik Nasional (Molina) karya mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya sebagai mobil dinasnya. Dia berjanji akan menjadi pembeli pertama jika Molina resmi dilempar ke pasaran.

Ungkapan itu disampaikan Risma di hadapan wartawan dan Rektor ITS Triyogi Yuwono saat menyambut kedatangan uji coba Tour de Java 2014 Molina ITS, di Museum Tugu Pahlawan Surabaya, Selasa (6/5/2014).

"Dari dulu saya suka yang Molina Ezzy ITS II yang berwarna merah itu, nanti akan saya pakai mobil dinas," kata Risma sambil menunjuk mobilnya. Molina Ezzy ITS I dan Ezzy ITS II sedang dalam tur uji coba bersama dua mobil lain yang juga karya mahasiswa ITS, yaitu mobil hemat energi ITS bernama Lowo Ireng dan Mobil Sapu Angin Surya.

Tim memulai perjalanan sejak 2 Mei lalu, dari Jakarta, Bandung, Tasikmalaya, Purwokerto, Yogyakarta, Madiun, hingga berakhir di Surabaya. Dalam perjalanan uji coba, kata Rektor ITS Triyogi Yuwono, tim banyak mengalami kendala dan hambatan, tetapi dapat segera mengatasinya.

"Dari hambatan itu, akan dievaluasi, kemudian akan disempurnakan," tambahnya.

Penyambutan tim Molina dibuat meriah. Selain Risma, tim juga disambut sivitas akademika dan keluarga besar ITS, Kepala Dishub LLAJ Provinsi Jatim, dan sejumlah pejabat terkait. Risma juga sempat menyematkan kalung bunga tanda penghargaan kepada tim Molina ITS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com