Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunung Sinabung Meletus Lagi

Kompas.com - 04/11/2013, 21:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Gunung Sinabung kembali meletus, Senin (4/11/2013) pukul 19.17 WIB. Pusat Vulkanologi Mitgasi Bencana Geologi Badan Geologi melaporkan ke Posko Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bahwa letusan Sinabung berlangsung selama 34 menit.

"Kondisi gunung tertutup kabut. Getaran dirasakan cukup kuat di kaki gunung Sinabung. Dari rekaman seismometer gempa letusan pada malam ini diperkirakan sama dengan letusan pada 3 November 2011 lalu pukul 01.26 WIB," jelas Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho kepada Kompas.com, Senin (4/11/2013) malam.

Sutopo melaporkan, abu mengarah ke barat-barat daya. Kondisi masyarakat dan pengungsi tetap tenang.

Dia melanjutkan, hingga kini sebanyak 1.681 jiwa pengungsi masih tersebar di 4 titik, yaitu di Los Pekan Tiga Ndreket dari Desa Mardinding sebanyak 891 jiwa; GBKP Payung 292 jiwa berasal dari Desa Sukameriah; Masjid Payung sebanyak 110 jiwa berasal dari Desa Sukameriah; dan Jambur Namanteran sebanyak 388 jiwa terdiri dari Desa Bekerah 152 jiwa dan Desa Simacem 236 jiwa.

Menurutnya, aktivitas gunung Sinabung masih sangat tinggi. Sejak Senin pukul 00.00 WIB hingga 12.00 WIB angin tenang-sedang berembus ke arah timur-timur laut. Tampak asap putih tebal membubung setinggi 100-250 meter.

Seismisitas menunjukkan terjadi 18 kali gempa vulkanik dalam, 15 kali gempa low frequency, 27 kali gempa embusan, 3 kali gempa hibrid, dan tremor vulkanik menerus pukul 08.07-12.00 WIB. Amplitudo maksimum 6 milimeter.

"Kami rekomendasikan agar tidak ada aktivitas masyarakat dalam radius 3 km dari puncak Gunung Sinabung," tandas Sutopo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com