Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nekat Pulang dari RS demi Ikut UTBK di Unsoed, Nayla Kerjakan Soal dari Dalam Mobil

Kompas.com - 07/05/2024, 16:41 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Seorang siswi nekat pulang dari rumah sakit untuk mengikuti ujian tulis berbasis komputer (UTBK) di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto, Jawa Tengah, Selasa (7/5/2024).

Bahkan, siswi bernama Nayla Rahma Nur Aziizi asal Desa Sidakangen, Kecamatan Kalimanah, Kabupaten Purbalingga, ini terpaksa harus mengerjakan soal di dalam mobil.

Sebab, kondisi kesehatan Nayla tidak memungkinkan untuk mengikuti ujian di lantai 3 gedung Laboratorium Riset Terpadu Unsoed.

"Mohon doa dari semuanya, semoga saya lulus ya," ucap Nayla, dari dalam mobil sesaat sebelum ujian dimulai.

Baca juga: 4 Anak di Purwokerto Tertimpa Tembok Keliling Rumah Warga, 1 Tewas

Orangtua Nayla, Sigit Yusmanto menceritakan, sebelumnya anaknya dilarikan ke rumah sakit karena mengalami kram perut hebat, pada Sabtu (4/5/2024).

Diagnosa awal, Nayla mengalami masalah pencernaan dan diharuskan menjalani rawat inap di RS At Tin Purbalingga.

"Tensinya drop, demam dan lemas sehingga disarankan opname saat itu juga," tutur Sigit, yang mengantar anaknya mengikuti tes.

Namun, pada Senin (6/5/2024), Sigit baru teringat bahwa putrinya dijadwalkan mengikuti UTBK di Unsoed.

Sigit lantas berkonsultasi dengan panitia UTBK untuk mendapatkan dispensasi.

Sigit akhirnya dapat sedikit bernapas lega karena panitia bersedia memfasilitasi Nayla mengikuti ujian. Namun, dokter ternyata belum bisa merekomendasikan Nayla mengikuti UTBK.

Baca juga: Mahasiswa Duduki Rektorat, Unsoed Putuskan Turunkan UKT

"Dokter sebenarnya menyarankan agar Nayla tetap dirawat dulu dan tidak merekomendasikan untuk ujian. Apalagi, Nayla waktu itu masih diinfus," ungkap Sigit.

Namun, siswi SMA Negeri 2 Purwokerto itu bersikukuh tetap ingin mengikuti UTBK. Sehingga, Sigit terpaksa mengajukan agar anaknya pulang dari rumah sakit.

"Kami mengajukan pulang dari rumah sakit atas permintaan sendiri. Dari panitia UTBK Unsoed juga bersedia memfasilitasi dan tetap melayani anak saya dengan kondisi sakit," kata Sigit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Cerah Berawan

Regional
Demi Judi Online dan Foya-foya, Petugas Pengisi ATM di Batam Curi Uang Rp 1,1 Miliar

Demi Judi Online dan Foya-foya, Petugas Pengisi ATM di Batam Curi Uang Rp 1,1 Miliar

Regional
Polisi Ralat Identitas Wanita yang Tewas Tak Wajar di Grobogan

Polisi Ralat Identitas Wanita yang Tewas Tak Wajar di Grobogan

Regional
Sempat Cekcok dengan 2 Pria, Perempuan di Grobogan Ditemukan Tewas Mulut Terlakban

Sempat Cekcok dengan 2 Pria, Perempuan di Grobogan Ditemukan Tewas Mulut Terlakban

Regional
Pemotor Korban Tanah Ambles di Jembatan Monano Belum Ditemukan

Pemotor Korban Tanah Ambles di Jembatan Monano Belum Ditemukan

Regional
Bayi yang Baru Lahir Dibuang di Dalam Ember, Pelakunya Remaja 17 Tahun

Bayi yang Baru Lahir Dibuang di Dalam Ember, Pelakunya Remaja 17 Tahun

Regional
Tiba di Tanah Air, Jemaah Haji Kloter Pertama Debarkasi Solo Sujud Syukur

Tiba di Tanah Air, Jemaah Haji Kloter Pertama Debarkasi Solo Sujud Syukur

Regional
Ditemukan Botol Obat, Mahasiswa Asal Papua Meninggal di Kamar Kos Bantul Sempat Depresi

Ditemukan Botol Obat, Mahasiswa Asal Papua Meninggal di Kamar Kos Bantul Sempat Depresi

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 23 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Perempuan Tewas di Rumah Kontrakan Grobogan, Mulut Dilakban, Tangan dan Kaki Terikat Tali

Perempuan Tewas di Rumah Kontrakan Grobogan, Mulut Dilakban, Tangan dan Kaki Terikat Tali

Regional
Pemeran Pria Dalam Video Mesum di Ambon yang Viral Ditahan Polisi

Pemeran Pria Dalam Video Mesum di Ambon yang Viral Ditahan Polisi

Regional
Ratusan Warga di Bangka Belitung Terjerat Arisan Bodong, Kerugian Capai Rp 4 Miliar

Ratusan Warga di Bangka Belitung Terjerat Arisan Bodong, Kerugian Capai Rp 4 Miliar

Regional
Tabrakan Beruntun 4 Mobil di Exit Tol Soroja, Polisi: Pengendara Mitsubishi Colt Hilang Kendali

Tabrakan Beruntun 4 Mobil di Exit Tol Soroja, Polisi: Pengendara Mitsubishi Colt Hilang Kendali

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com