Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebaran Hari Kedua, 41.280 Orang Menyeberang ke Merak

Kompas.com - 12/04/2024, 15:05 WIB
Tri Purna Jaya,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Sebanyak 41.280 orang asal Sumatera menyeberang ke Pelabuhan Merak pada Lebaran hari kedua.

Berdasarkan data 24 jam per 11 April 2024 dari ASDP Pelabuhan Bakauheni, total penumpang yang menyeberang pada lebaran hari kedua mencapai 41.280 orang.

Penumpang ini didominasi penumpang dalam kendaraan sebanyak 37.479 orang dan pejalan kaki sebanyak 3.801 orang.

Baca juga: Stasiun Merak Kembali Layani Kereta Api Lokal

Jumlah ini meningkat dibandingkan hari sebelumnya, yakni hari lebaran, Rabu (10/4/2024) yang hanya sebanyak 27.631 orang.

Rinciannya, sebanyak 26.571 orang dalam kendaraan dan 1.060 orang pejalan kaki.

Dari data tersebut juga diketahui, penumpang yang menyeberang dari Pelabuhan Merak ke Pelabuhan Bakauheni pada lebaran hari kedua masih tinggi yakni sebanyak 60.782 orang.

Dengan rincian, 53.975 orang penumpang dalam kendaraan dan 6.807 orang pejalan kaki.

Sementara itu, dari pantauan Kompas.com di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) pada Jumat (12/4/2024) pukul 11.00 - 13.30 WIB, arus balik mulai terlihat di jalan arteri tersebut.

Para pemudik yang terlihat mulai dari Bandar Lampung - Pelabuhan Bakauheni itu sebagian besar adalah pemotor jarak dekat dengan tujuan Banten ataupun Tangerang.

Pemudik motor ini tampak melintas beriringan dengan barang bawaan di bagian belakang maupun bagasi depan.

Baca juga: Arus Balik, Ruas Tol Cibitung-Nagrak Dibuka Fungsional

Terkait arus balik, Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Lampung Komisaris Besar (Kombes) Umi Fadilah mengatakan, bagi pemudik motor maupun mobil jangan memaksakan diri jika merasa lelah.

"Jangan memaksakan melanjutkan perjalanan kalau lelah. Istirahat di beberapa rest area yang ada di sepanjang jalinsum. Lebih baik lambat asal selamat," kata Umi.

Diprediksi, arus balik lebaran 2024 akan terjadi mulai Jumat - Minggu (12 - 14 April 2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com