Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Pikap Terbalik, Sopir dan 16 Penumpang Terluka

Kompas.com - 11/04/2024, 23:15 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com - Sebuah mobil pikap yang ditumpangi 16 orang terbalik di Jalan Trans Seram, tepatnya di kawasan Gunung Malintang, Desa Piru, Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku, Kamis (11/4/2024).

Kecelakaan tersebut terjadi saat sopir kehilangan kendali ketika melintas di lokasi kejadian.

Kepala Polres Seram Bagian Barat AKBP Dennie Andreas Dharmawan mengatakan kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 14.00 WIT.

Akibat kecelakaan itu, seluruh penumpang termasuk sopir mengalami luka-luka, dua di antaranya mengalami luka berat.

Baca juga: Tabrak Tiang Lampu Jalan, Sebuah Avanza Hangus Terbakar

"Korban luka ringan ada 15 orang, dan dua korban luka berat," kata Dennie kepada wartawan, Kamis.

Ada pun belasan penumpang korban dalam kecelakaan itu merupakan warga Dusun Katapang, Desa Loki, Kecamatan Seram Barat yang hendak mengunjungi kawasan wisata Pulau Osi.

Menurut Dennie, kecelakaan tersebut terjadi saat mobil yang kendarai Sudin Hasan tiba-tiba oleng ke kanan saat melintas di lokasi kejadian.

Saat itu sang sopir langsung membanting setir ke kiri dan mobil langsung terbalik. "Mobilnya hilang kendali ke arah kanan dan seketika sopir merubah arah ke kiri lalu mobil terbalik," ujar dia.

Polisi yang mendapat laporan kejadian tersebut langsung mendatangi lokasi untuk membantu melakukan olah TKP

Petugas juga ikut membantu mengevakuasi para korban luka untuk dilarikan ke rumah sakit.U mumnya para korban kecelakaan mengalami luka lecet di sekujur tubuh dan benturan.

Menurut dia, kini kasus tersebut kini telah ditangani Satuan Lantas Polres setempat.

Petugas juga telah mengamankan mobil tersebut, dan membawa sang sopir di kantor Polres untuk dimintai keterangannya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, sang sopir diduga lalai saat mengemudikan kendaraan hingga menyebabkan kecelakaan terjadi.

"Pengemudi mengaku penglihatannya terganggu tapi dari hasil analisa pengemudi ini kurang berhati-hati dalam mengemudikan kendaraannya," ungkap Dennie.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Pedagang Bakso di Semarang Lecehkan Remaja SMP hingga Empat Kali

Regional
Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Suarakan Kemerdekaan Palestina, Dompet Dhuafa Sulsel Bersama MAN Gelar Sound of Humanity

Regional
Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bukit Lintang Sewu di Yogyakarta: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Ketika 5 Polisi Berjibaku Tangkap 1 Preman Pembobol Rumah...

Regional
10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com