Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tikam Siswa SMP dan Kabur ke Perbatasan RI-Timor Leste, Remaja Asal Kupang Ditangkap

Kompas.com - 31/03/2024, 05:35 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Jajaran Kepolisian Resor Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), membekuk AM (16), remaja asal Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, NTT

Dia ditangkap setelah menikam JP (14), seorang siswa SMP Citra Bangsa Kota Kupang, beberapa waktu lalu.

Setelah menikam JP, AM kabur ke Atambua, Kabupaten Belu, yang merupakan wilayah perbatasan Indonesia-Timor Leste.

"Pelaku ini ditangkap pada Jumat (28/3/2024) kemarin," kata Kabid Humas Kepolisian Daerah NTT Kombes Pol Ariasandy kepada Kompas.com, Sabtu (30/3/2024) malam.

Baca juga: Mahasiswa di Baubau Ditangkap karena Edarkan Sabu, Dibayar Rp 25.000 per Bungkus

Ariasandy menjelaskan, kasus penikaman itu bermula pada saat korban pulang dari sekolahnya, pada 7 Maret 2024 lalu.

Setelah pulang, korban sempat singgah di tempat perbelanjaan. Saat itu, korban bertemu dengan pelaku.

Tanpa banyak bicara, pelaku lalu menganiaya korban. Tak hanya itu, pelaku yang membawa sebilah pisau, lalu menikam korban.

Baca juga: Diduga Hendak Perang Sarung, Puluhan Pelajar di Demak Diamankan Polisi


Pelaku masuk daftar pencarian orang

Usai menikam korban, pelaku langsung melarikan diri.

Orangtua korban yang mengetahui informasi itu, lalu membawa korban ke rumah sakit dan melapor polisi.

"Kasus ini dilaporkan ke Polresta Kupang Kota dengan laporan polisi nomor LP/B/229/III/2024/SPKT/Polresta Kupang Kota," katanya lagi.

Baca juga: Cerita Kurir Sabu Jaringan Fredy Pratama, Diberi Upah Ratusan Juta Sekali Antar

Usai menerima laporan, polisi lalu menyelidiki kasus itu dengan memeriksa sejumlah saksi. Polisi lalu mengeluarkan surat daftar pencarian orang (DPO) dan juga mengejar pelaku.

Setelah hampir tiga pekan, polisi akhirnya menerima informasi keberadaan AM di Atambua.

Aparat Polres Kupang Kota lalu berkoordinasi dengan personel Polres Belu. Pelaku akhirnya ditangkap dan dibawa ke sel Markas Polres Belu.

"Pelaku akan dijemput oleh anggota Polres Kupang Kota dan dibawa ke Kupang, untuk proses hukum lebih lanjut," kata Ariasandy.

Baca juga: 3 Bocah di Gunungkidul Diamankan Polisi, Curi Kotak Infak untuk Beli Bensin dan Rokok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Regional
Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Regional
KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

Regional
Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Regional
Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Regional
Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com