Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Pria di Lombok Curi Sarang Lebah Trigona Senilai Rp 17 Juta

Kompas.com - 19/03/2024, 19:02 WIB
Idham Khalid,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

LOMBOK BARAT, KOMPAS.com-  Satreskrim Polres Lombok Barat menangkap empat pria yang diduga mencuri sarang lebah trigona milik seorang warga di Dusun Batulayar Utara, Desa Batulayar, Kecamatan Batulayar. Lombok Barat.

Empat pemuda tersebut yakni ZU, MS, AH, dan AL. Petugas menangkap empat orang itu pada Minggu (17/3/2024) saat mereka hendak mencuri untuk kedua kalinya.

Baca juga: Sarang Lebah Dievakuasi Setelah Sengat 3 Siswa SD di Semarang

Kapolsek Batulayar, Kompol I Putu Kardhianto menjelaskan, kasus pencurian pertama terjadi Jumat (8/3/2024). Petugas yang mendapatkan laporan kemudian dilakukan serangkaian penyelidikan.

"Atas kejadian tersebut korban kehilangan 20 kotak koloni lebah madunya, dengan taksiran kerugian 17 juta," kata Kardhianto, Selasa (19/3/2024).

Kardhianto menjelaskan pada Minggu (17/3/2024) sekitar pukul 01.00 Wita, Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Batulayar melakukan pengintaian di sekitar area peternakan lebah trigona milik korban.

Sekitar pukul 02.00 Wita, tim melihat dua orang pelaku masuk ke dalam area kandang dan satu orang lainnya menunggu di atas sepeda motor.

Baca juga: Sekilas Sama, Ini Perbedaan Tawon dan Lebah yang Jarang Diketahui

Tim selanjutnya membekuk dua orang pelaku ZU dan MS yang sedang mencuri di area budidaya.

Sedangkan pelaku lainnya AH yang berusaha melarikan diri menggunakan sepeda motor berhasil diadang oleh anggota tim bersama warga sekitar.

Tim opsnal Reskrim Polsek Batulayar berhasil mengamankan satu orang pelaku lainnya AL di Dusun Bunian Desa Bengkaung, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat.

Tim kemudian melakukan pengembangan untuk menemukan tempat pelaku menjual barang curian tersebut dan berhasil mengamankan seorang penadah di Lombok Barat.

Atas perbuatannya, keempat pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Mengenal Festival Rimpu Mantika, Upaya Pelestarian Kekayaan Budaya Bima

Regional
Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Terekam CCTV, Begini Detik-detik Penembakan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto

Regional
Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Longsor Terjang Lebong Bengkulu, Jalur Lintas Putus, Satu Mobil Masuk Jurang

Regional
Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Dikira Ikan, Pemancing di Kalsel Malah Temukan Mayat yang Tersangkut Mata Kail

Regional
Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Geger Penemuan Mayat Pria di Bogor, Tergeletak di Trotoar Dekat Simpang Sentul

Regional
Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Kronologi Penembakan di Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Diduga Tolak Bayar Parkir

Regional
Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Perkosa Siswi SMP, Pria 19 Tahun di Buru Selatan Ditangkap

Regional
Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Kepala Bayi Terpisah Saat Persalinan, Polresta Banjarmasin Bentuk Tim Penyelidikan

Regional
Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com