Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mandi di Laut, Remaja di Purworejo Hilang Terseret Ombak Pantai Dewa Ruci

Kompas.com - 19/11/2023, 19:54 WIB
Bayu Apriliano,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PURWOREJO, KOMPAS.com- Seorang remaja asal Kelurahan Kledung Kradenan, Kecamatan Banyuurip, Kabupaten Purworejo Jawa Tengah hilang terseret ombak di Pantai Dewa Ruci Purworejo, Minggu (19/11/2023).

Saat ini tim gabungan Basarnas dan relawan masij melakukan pencarian terhadap remaja berinisial AJS (17) itu.

Baca juga: Seorang Karyawan Perusahaan di Lembata Ditemukan Tewas Terseret Arus Pantai

Kapolsek Purwodadi, AKP Ponijo mengatakan, AJS dikabarkan tenggelam dan hilang saat bermain dan mandi bersama teman- temanya, di lokasi wisata pantai Dewaruci, Desa Jatimalang, Kecamatan Purwodadi, Purworejo, Jawa Tengah, pada Minggu (19/11/2023) sore.

AKP Ponijo mengungkapkan, sesuai informasi keterangan yang berhasil dihimpun, remaja itu berangkat dari rumah di Kelurahan Kledung Kradenan bersama 3 temannya.

"Mereka adalah RA, IR dan RK, Ketiga temannya juga merupakan remaja asal Kelurahan Kledung Kradenan," kata AKP Ponijo.

"Mereka main di pantai Jatimalang berempat, 3 orang main pinggir (pantai). Nah si korban ini mandi sendiri di pantai terus terseret ombak," tambah AKP Ponijo.

Dalam kejadian itu, korban sempat berteriak minta tolong. Ketiga temannya yang mengetahui mau menolongnya tapi tidak berani karena korban telah terseret ke tengah laut.

"Sebelumnya mereka juga sudah memperingatkan agar tidak mandi di laut," katanya.

Mendapati informasi kejadian itu, warga, nelayan bersama SAR Dewaruci mencoba untuk mencari korban tetapi belum berhasil ditemukan.

Baca juga: Polisi Tangkap Penjambret HP di Kramatjati yang Sebabkan Bocah Terseret 10 Meter

Adapun ciri- ciri korban yang tenggelam dan hilang di pantai Dewaruci di antaranya memakai celana pendek kolor warna putih setrip hijau, tanpa baju / kaos, memakai kalung warna emas, warna kulit sawo matang, tinggi sekitar 169 cm dan rambut hitam ikal.

"Langkah- langkah yang di laksanakan kemudian menghubungi Pos Al Purworejo, Koramil Purwodadi, Polsek Purwodadi, Basarnas pos Congot, Tim SAR Purworejo, BPBD Purworejo, aparat Desa Jatimalang dan keluarga korban untuk koordinasi melakukan pencarian korban," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ikut Penjaringan Pilkada di Empat Partai, Sekda Semarang: Kehendak Semesta

Ikut Penjaringan Pilkada di Empat Partai, Sekda Semarang: Kehendak Semesta

Regional
Perayaan Waisak, Ada Pelarungan Pelita di Sekitar Candi Borobudur

Perayaan Waisak, Ada Pelarungan Pelita di Sekitar Candi Borobudur

Regional
Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Goa Garunggang di Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Longsor di Maluku Tengah, Satu Rumah Warga Ambruk

Regional
Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Kunjungi Bocah Korban Kekerasan Seksual, Walkot Pematangsiantar Beri Motivasi hingga Santunan

Regional
Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Pemkot Semarang Raih Opini WTP 8 Kali Berturut-turut, Mbak Ita: Cambuk agar Lebih Baik

Regional
Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata Mereka

Organisasi Guru di Demak Tolak Larangan Study Tour, Ini Kata Mereka

Regional
Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Teknisi di Lampung Gondol Rp 1,3 Miliar, Curi dan Jual Data Internet

Regional
Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Warga Cepu Temukan Fosil Gading Gajah Purba, Diduga Berusia 200.000 Tahun

Regional
Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Video Viral Seorang Pria di Kupang Dipukul Pakai Kayu di Tangan hingga Pingsan, Kasus Berujung ke Polisi

Regional
Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Pembunuh Kekasih Sesama Jenis di Banten Dituntut 16 Tahun Penjara

Regional
Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Saat Angka Kasus Stunting di Kendal Naik 4,9 Persen...

Regional
MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

MK Tolak Permohonan PHPU, KPU Banyumas Segera Tetapkan Caleg Terpilih

Regional
16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

16 Pekerja Migran Nonprosedural di Batam Berenang dari Tengah Laut

Regional
Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Pimpinan Ponpes di Inhu Cabuli 8 Siswanya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com