Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Butuh 3 hingga 4 Hari untuk Padamkan Api di TPA Jatibarang

Kompas.com - 07/10/2023, 13:39 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com -Asap akibat kebakaran di TPA Jatibarang semarang sejak Jumat (6/10/2023) masih mengepul hingga Sabtu (7/10/2023) pukul 12.00 WIB.

Plt Kabid Operasional dan Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Semarang, Tantri Pradono memperkirakan, api dan asap bisa dipadamkan dengan tuntas tiga sampai empat hari medatang.

"Kalau untuk menuntaskan pemadaman ini ya butuh waktu paling tidak, kalau seperti ini terus ya, tiga sampai empat hari. Tapi informasi dari Ibu Wali Kota mau mendatangkan water bombing pakai helikopter. Tapi datangnya kapan kita belum dapat informasi," tutur Tantri ditemui di lokasi.

Baca juga: Kepala Damkar Semarang Pingsan Saat Pimpin Pemadaman TPA Jatibarang

Sampai saat ini dari Dinas Damkar masih berupaya untuk memadamkan api di zona 4, tepatnya di bawah titik PDAM. Pasalnya di lokasi tersebut masih ditemukan banyak titik api yang menyala.

"Cuma dari keterbatasan peralatan kita juga minim. Jadi untuk sementara ini hanya kita lokalisir saja, yang di pinggir-pinggir itu supaya tidak merambat ke mana-mana," katanya.

Selain itu, Damkar cukup terkendala oleh medan TPA yang luas dan sulit dijangkau mobil Damkar. Sehingga petugas Damkar harus mengulur selang sepanjang ratusan meter.

"Medannya kan cukup luar biasa ya. Karena di tempat sampah jadi agak kesulitan kendaraan kita untuk masuk ke titik api itu kita tidak bisa. Paling hanya di pinggir saja karena kalau petugas kita mendekat ke sana juga resiko bahaya," ungkapnya.

Pihaknya memperkirakan sekitar 1.000 meter persegi lahan TPA di zona 4 habis dilalap si jago merah. Sejumlah armada diterjunkan secara nonstop untuk bergantian melakukan pemadaman.

"Untuk uang di zona 4 kita kerahkan 2 unit. Sejak semalam, 24 jam di sana, standby dibagi tiga. Titik di sini, di zona 1 ini ada 1. Di zona 2 ada 2 unit. Terus yang di zona 3 ada 2 unit juga," jelasnya.

Menurut pantauannya di lapangan, api sudah padam dibandingkan kemarin siang. Apalagi asap kebakaran yang ditimbulkan kemarin juga sangat tebal sampai sejumlah pemulung harus dievakuasi.

"Ini sudah berkurang lah untuk apinya, karena waktu kemarin itu kan asapnya kan juga terlalu tebal. Jadi banyak masyarakat yang dibawah itu terdampak. Tapi sudah sempat dievakuasi dari teman-teman dari Brimob, DKK, relawan juga terus dari rescue dari pemadam kebakaran juga ikut mengevakuasi korban," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com