Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikut Membantu di Dapur Umum Warga Rempang, Istri Wakil Walkot Batam Diperiksa Polisi

Kompas.com - 22/09/2023, 13:04 WIB
Hadi Maulana,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com-Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) memanggil Erlita, istri Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad. 

Erlita diperiksa terkait kegiatannya membantu di dapur umum saat terjadi unjuk rasa warga Pulau Rempang pada 11 September 2023. 

Video yang kegiatan Erlita kala itu beredar di media sosial. 

“Benar, kan kemarin sudah saya sampaikan bawah undangannya Jumat kemarin (15/9/2023), dan itu hanya klarifikasi saja terkait video yang beredar saat istri saya membantu dapur umum untuk masyarakat Pulau Rempang,” kata Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad melalui telepon, Jumat (22/9/2023).

Baca juga: Keuntungan Proyek Rempang Eco-City Menurut BP Batam

Amsakar juga mengaku saat itu sempat menemani istrinya ke Mapolda Kepri untuk memenuhi undangan tersebut.

“Jadi sekali lagi saya katakana, hal itu hanya dimintai keterangan dan klarifikasi saja, tidak ada yang lain,” sebut Amsakar.

Sementara itu, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Kepri Kombes Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, pemanggilan tersebut merupakan dalam rangka upaya pendalaman kasus kericuhan unjuk rasa yang terjadi di depan Kantor BP Batam pada 11 September 2023.

“Jadi hanya dimintai keterangan saja, karena pascakejadian tanggal 11 September kemarin, semua yang diduga berkaitan dimintai keterangannya,” ungkap Pandra.

Baca juga: Soal Janji untuk Warga Pulau Rempang, Pengamat: Pemerintah Sudah Mengalah

Pandra juga mengaku, dari hasil pemeriksaan terhadap sejumlah warga yang diamankan, mereka mengikuti unjuk rasa yang berakhir ricuh tersebut karena terpancing dari ajakan postingan di media sosial.

“Jadi pendalaman ini tidak mengarah ke satu orang saja dan hingga saat ini masih melakukan pendalaman ke berbagai pihak yang diduga terlibat,” terang Pandra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com