Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Anak Pimpinan DPRD Sulsel Ugal-ugalan Kendarai Pajero di Makassar, Sang Ayah Akan Bayar Tilang

Kompas.com - 08/08/2023, 16:50 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Sebuah video yang merekam mobil Pajero Sport yang dikendarai secara ugal-ugalan, viral di media sosial.

Video tersebut direkam di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Sulawesi Selatan pada Sabtu (5/8/2023).

Berdasarkan potongan video, mobil sempat melaju zig-zag, menggunakan lampu strobo, dan memepet sebuah sepeda motor.

Terekam juga seorang pria yang mengenakan kaus warna merah dengan tulisan "Anti social social club" keluar dari mobil. Tampak dia bersama dengan perempuan muda berambut panjang.

Baca juga: Mobil Pajero Sport Operasional Dikemudikan Anaknya secara Ugal-ugalan, Wakil Ketua DPRD Sulsel Di-bully di Medsos

Terungkap pria muda yang mengendarai mobil tersebut adalah Muh Irfan Fauzan Erbe (20).

Ia adalah anak dari Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan Ni'matul Erbe yang juga menjabat sebagai Ketua DPP Partai Demokrat Sulsel.

Dan berikut 5 fakta kasus anak anggota dewan ugal-ugalan di Makassar:

1. Mobil milik sekretariat DPRD

Mobil Pajero Sport dengan nomor polisi DD 904 yang dikendarai Irfan adalah milik Sekretariat DPRD Sulawesi Selatan.

"Iya sementara kami koordinasikan pihak kepolisian," kata Sekretaris DPRD Sulsel M Jabir saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (7/8/2023).

Selain itu, Jabar membantah mobil tersebut mengunakan pelat nomor palsu.

"Bukan pelat gantung, itu pelat aslinya," ungkapnya.

Walau membenarkan bahwa mobil tersebut adalah milik sekretariat DPRD Sumsel, ia menolak mengungkapkan pengemudi mobil tersebut.

"Tapi jelasnya nanti kepolisian yang jelaskan," katanya.

Baca juga: Mobil Operasional Pajero Sport yang Dipakai Anaknya Ugal-ugalan Terpasang Strobo, Ini Alasan Wakil Ketua DPRD Sulsel

Ia juga menegaskan kendaraan Pajero Sport tersebut merupakan kendaraan operasional perbantuan untuk unsur pimpinan DPRD Sulsel.

"Maksudnya mobil operasional yang diperbantukan di rujab, soal siapa yang pakai yang lebih tau polisi, karena mobil sudah ditangani polisi," ucapnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-Cita Jadi Polwan

Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-Cita Jadi Polwan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Dampak 'Study Tour' Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Dampak "Study Tour" Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Regional
Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Regional
Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Regional
Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Regional
21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

Regional
[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

Regional
Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Regional
Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Regional
Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Regional
Taman Cerdas Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Taman Cerdas Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Rekayasa Pembunuhan Jadi Kecelakaan, Pria di Ponorogo Bunuh Tetangganya Saat Mabuk

Rekayasa Pembunuhan Jadi Kecelakaan, Pria di Ponorogo Bunuh Tetangganya Saat Mabuk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com