Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Jalan Terusan Ryacudu Lampung yang Dilewati Presiden Jokowi, Sempat Ditanami Pohon Pisang

Kompas.com - 07/05/2023, 12:17 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Lampung Selatan, Lampung untuk mengecek infrastruktur pada Jumat (5/5/2023).

Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat mobil Jokowi melewati jalan rusak di Jalanan Terusan Ryacudu Lampung.

Beberapa kali tampak sopir mobil Jokowi menghindari jalan berlubang. Bahkan, Jokowi yang duduk di bangku belakang, tampak ikut berguncang karena kondisi jalanan rusak.

Meski demikian, ia sempat melambaikan tangan kepada warga di pinggir jalan.

Diketahui, Jalan Terusan Ryacudu sudah rusak sejak lama.

Baca juga: Mungkin Harus Diviralkan Supaya Diperhatikan Presiden Seperti di Lampung

Kondisi Terusan Ryacudu yang banyak lubang membuat warga setempat khawatir karena meningkatkan risiko kecelakaan.

Terkait hal itu, Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) sudah mengagendakan perbaikan Jalan Terusan Ryacudu sejak tahun 2022.

Kepala Dinas BMBK Lampung, Febrizal Levi Sukmana, mengungkapkan Jalan Terusan Ryacudu merupakan wajah Lampung karena merupakan akses langsung menuju tol.

Karena itu, pihaknya menjadwalkan akan memperbaiki Terusan Ryacudu pada awal tahun 2023.

"Tahun depan bakal kita perbaiki. Karena jalan itu merupakan akses menuju jalan tol. Artinya ini wajah kita," ungkap Levi pada Minggu (30/10/2022) dikutip dari situs resmi BMBK Lampung.

Baca juga: Curhat Warga Lampung ke Jokowi: Baru Saja Diperbaiki, Jalan Sudah Rusak Lagi

Ia mengungkapkan, perbaikan Terusan Ryacudu Lampung sebenarnya sudah direncanakan sejak 2021.

Namun, jalan tersebut belum diserahterimakan kepada Pemprov Lampung.

"Rencananya itu mau diperbaiki tahun kemarin. Tapi, jalan itu belum diserahterimakan (FHO) dari Waskita ke Hutama Karya. Maupun Hutama Karya ke Pemprov Lampung," urainya.

Sempat ditanami pohon pisang

Kondisi jalan rusak parah di Jalan Terusan Ryacudu, Lampung Selatan membuat warga menanam pohon pisang di jalan tersebut, Rabu (26/10/2022). Warga geram tanam pohon pisang di Jalan Terusan Ryacudu yang rusak parah.Tribunlampung.co.id/Deni Saputra Kondisi jalan rusak parah di Jalan Terusan Ryacudu, Lampung Selatan membuat warga menanam pohon pisang di jalan tersebut, Rabu (26/10/2022). Warga geram tanam pohon pisang di Jalan Terusan Ryacudu yang rusak parah.
Kondisi jalanan Terusan Ryacudu Lampung yang rusak sudah menjadi sorotan warga sejak lama.

Saking geramnya warga setempat pernah menanam pohon pisang di lubang jalan Terusan Ryacudu pada 26 Oktober 2022.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Regional
Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com