Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkunjung ke Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, "Review" Fasilitas dari Loker hingga Toilet

Kompas.com - 05/04/2023, 18:11 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah, menjadi destinasi wisata religi baru yang bisa dikunjungi oleh masyarakat muslim setiap harinya.

Sesuai namanya, Masjid Raya Sheikh Zayed Solo merupakan duplikasi atau miniatur Sheikh Zayed Grand Mosque yang terletak di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Miniatur masjid yang terletak di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Gilingan, Kecamatan Nusukan, Kota Solo, itu dibangun dengan luas bangunan 8.000 meter persegi, di lahan bekas Depo Pertamina.

Baca juga: Tenda Takjil Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Ambruk

Total, ada 10.000 jemaah yang bisa ditampung, dengan menyuguhkan suasana khas Timur Tengah dan padupadan kearifan lokal Indonesia.

Saat bulan Ramadhan, masjid ini dibuka secara umum untuk bangunan inti selama 24 jam. Sedangkan, untuk setiap harinya saat 5 waktu shalat dengan batas waktu sampai pukul 21.00 WIB.

Wisata religi ini, tidak dikenakan tarif masuk. Jemaah hanya diwajibkan untuk mengikuti aturan saat berada di lingkungan masjid.

Mulai dari mengikuti pengecekan barang bawaan, wajib berpakaian sopan dan menggunakan penutup kepala untuk perempuan. Serta, dilarang makan dan minum di area masjid.

Saat Kompas.com, mencoba berkunjung di masjid hibah Presiden Uni Emirat Arab (UEA) saat bulan Ramadhan, ada beberapa fasilitas yang dikhususkan untuk jemaah, setelah dilaksanakan pengecekan di pintu masuk.

1. Tempat penyimpanan barang

Dari pintu masuk, pengunjung langsung diarahkan ke serambi masjid yang terbagi antara jemaah laki-laki dan perempuan.

Baca juga: Replika Masjid Raya Sheikh Zayed di Depan Balai Kota Solo Roboh

Pengunjung bisa langsung menemukan rak dan loker untuk menyimpan sandal dan sepatu. Loker ini terletak di tiga bagian serambi timur masjid.

Jamaah secara bebas bisa meletakkan barang-barang mereka di area loker berjumlah ratusan itu, kunci loker juga dapat dibawa langsung oleh pengunjung.

Meskipun terdapat loker, akan tetapi jika tak kebagian loker dan ingin tetap bawa sandal atau sepatu kedalam tas. Terdapat, sejumlah jasa penjualan plastik di sekitar luar masjid yang dibanderol seikhlasnya.

2. Perpustakaan

Selain menjadi tempat beribadah, masjid yang dikelola oleh Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Uni Emirat Arab ini, menyediakan fasilitas edukasi, yang berada di menara masjid.

Fasilitas loker atau tempat penyimpanan barang di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Jawa TengahKOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati Fasilitas loker atau tempat penyimpanan barang di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Jawa Tengah

Terdapat, perpustakaan seluas 20 meter persegi yang bisa dipergunakan untuk masyarakat umum. Didalamnya, ratusan buku yang diletakkan di rak, bisa dibaca oleh jamaah.

Fasilitas meja kursi juga disediakan, untuk menjunjung para jamaah yang ingin membaca buka saat menghabiskan waktu atau menunggu waktu shalat di Masjid Raya Sheikh Zayed.

Baca juga: Cerita Jemaah Buka Puasa di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Kaget Ditegur karena Salah Duduk Saat Pembagian Takjil

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com