Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Akan Berkunjung ke Jayapura, Berikut Agendanya

Kompas.com - 20/03/2023, 11:34 WIB
Dhias Suwandi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

JAYAPURA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo diagendakan akan melakukan kunjungan kerja selama dua hari di Jayapura, Papua, sejak Senin (20/3/2023) siang hingga Selasa (21/3/2023) siang.

Komandan Resort Militer 172/PWY Brigjen J.O Sembiring menyampaikan, Presiden Jokowi akan melaksanakan beberapa agenda tiga daerah, yaitu Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura dan Kabupaten Keerom.

"Presiden akan melaksanakan kunjungan ke Keerom untuk meninjau lokasi lumbung jagung sebagai program ketahanan pangan nasional dan meresmikan gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) sebagai sebuah gedung yang megah, yang di dalamnya akan menampung atau menjadi wadah pemuda-pemudi Papua untuk menyalurkan bakat dan kreativitas mereka melalui komunitas Papua Muda Inspiratif (PMI)," ujarnya dalam keterangan tertulis, Minggu (19/3/2023).

Baca juga: Jawab Pertanyaan Jokowi dan Dapat Sepeda, Rio Siswa SD di Banjarbaru: Langsung Saya Pakai Pulang

Presiden juga akan melakukan video conference dengan pemuda-pemudi lainnya dari beberapa kabupaten yang kini telah membuka usaha seperti peternakan babi, ikan dan usaha di bidang pertanian.

Selain itu, sambung Sembiring, presiden juga diagendakan mengunjungi kebun sagu dan kebun bioflok di Kabupaten Jayapura.

Baca juga: Resmikan SPAM Banjarbakula, Jokowi Sebut 60.000 Rumah Tangga Teraliri Air Bersih

Sembiring berharap semua masyarakat bisa menyambut baik kehadiran Presiden Jokowi selama di Jayapura. Menurutnya, kedatangan Presiden Jokowi di Papua akan membawa hal positif bagi pengembangan kesejahteraan masyarakat Papua.

"Kunjungan beliau tentunya akan membawa dampak positif dalam rangka pemberdayaan masyarakat Papua dan peningkatan infrastruktur. Saya yakin kunjungan kali ini juga adalah bagian dari komitmen presiden yang begitu besar mencurahkan perhatian untuk mewujudkan perdamaian, kedamaian dan peningkatan kesejahteraan di tanah Papua," kata Sembiring.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Tim SAR Gabungan Cari 1 Korban Tertimbun Longsor di Buntao Toraja Utara

Regional
Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Pj Gubernur Sumsel: Perempuan Pilar Utama dalam Membangun Keluarga dan Negara

Regional
Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Bangun Sarang Burung Walet di Belakang Gedung, Kantor Desa di Pulau Sebatik Ini Dapat Kas Rp 2 juta Sekali Panen

Regional
Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Juru Parkir Hotel di Purwokerto Tewas Ditembak Pengunjung

Regional
WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

WNA yang Aniaya Sopir Taksi di Bali Tertangkap Saat Hendak Kabur ke Australia

Regional
25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

25 Ruko di Pasar Bodok Kalbar Terbakar, Diduga akibat Korsleting

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com