Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksinya Mencuri Uang dan Ponsel Terekam CCTV, Mantan Karyawan di Salatiga Ditangkap

Kompas.com - 17/03/2023, 12:16 WIB
Dian Ade Permana,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Seorang mantan karyawan yang melakukan pencurian di Outlet Bli Wayan Kemiri, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, berhasil ditangkap. Pelaku dua kali beraksi menggondol ponsel serta uang tunai.

Kasat Reskrim Polres Salatiga AKP Arifin Suryani pelaku berinisial DPAH, warga Bugel Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga.

"Pelaku beraksi saat pekerja sudah tidur di mess. Dia leluasa karena mengetahui seluk beluk outlet tersebut," jelasnya dalam keterangan tertulis, Jumat (17/3/2023).

Baca juga: Pura-pura Jadi Tamu Kondangan, Perempuan di Blora Curi Mahar Pernikahan

Arifin mengatakan aksi pencurian tersebut terekam CCTV outlet.

"Berdasar rekaman tersebut, anggota Satreskrim bergerak cepat melakukan penyelidikan dan penyisiran untuk menangkap pelaku pada Rabu (15/3/2023)," ujarnya.

Dikatakan Arifin, pelaku melakukan pencurian pertama pada Kamis (16/2/2023). Kala itu, DPAH menggondol satu ponsel dan uang Rp 10 juta.

"Sementara pencurian kedua pada Selasa (14/3/2023), dia mencuri tiga ponsel jenis Redmi Note 11, iPhone 7Plus, Oppo A53 serta uang Rp 2 juta," paparnya.

Selain tersangka, diamankan pula barang bukti berupa sepeda Polygon yang digunakan untuk mencuri, uang Rp 750.000, ponsel Redmi Note 11, iPhone 7 Plus, kaos warna kuning, dan satu sarung.

Kasi Humas Polres Salatiga Iptu Henri Widyoriani mengatakan saat ini pelaku sudah diamankan di kantor Satreskrim Polres Salatiga guna langkah penyidikan lebih lanjut.

"Selain itu kasus ini juga masih dalam pengembangan," paparnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Regional
Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Cerita Erik 20 Tahun Jadi Relawan Tagana demi Kemanusiaan

Regional
50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

50 Caleg Terpilih di Kabupaten Semarang Ditetapkan, Ini Rinciannya

Regional
Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Wakil Bupati Sumbawa Daftar Penjaringan Cabub di Partai Nasdem

Regional
Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com