Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawa Sekarung Tulang, Perempuan di Mamuju Ditangkap Polisi, Saat Diperiksa Ternyata Tulang Sapi

Kompas.com - 27/12/2022, 14:52 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Dani (17), perempuan yang ditangkap karena membawa karung berisi tulang akhirnya dibebaskan oleh Kepolisian Sektor (Polsek) Tapalang, Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), pada Selasa (27/12/2022).

Dani yang diduga sebagai orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) dilaporkan kepada aparat kepolisian karena masuk ke rumah warga sambil membawa kantong besar berisi banyak tulang, pada Senin (26/12/2022).

Warga awalnya mengira tulang-tulang yang dibawa Dani di dalam karung itu merupakan tulang manusia.

Kecurigaan warga kian mencuat karena sebelumnya Dani terlihat keluar dari area pemakaman di Dusun Serang, Desa Taan, Kecamatan Tapalang, Kabupaten Mamuju, Sulbar.

Baca juga: Kecelakaan Maut Motor Vs Motor di Mamuju, 3 Pemuda Tewas

Kapolsek Tapalang, Iptu Binton Sihombing mengatakan, dua orang warga melihat Dani membawa tiga karung saat berjalan di sekitar area pemakaman.

Akan tetapi, menurut salah satu saksi, IA, mereka awalnya tak merasa curiga kepada Dani dan barang yang dibawanya itu.

Barulah ketika perempuan itu memasuki perkampungan, warga yang curiga dengan gerak-gerik Dani lantas melaporkannya kepada pihak kepolisian.

Setelah polisi datang, mereka pun langsung memeriksa tulang-tulang yang dibawa Dani di dalam karung.

Baca juga: Puluhan Buaya di Tempat Penangkaran Mamuju Tengah Terancam Mati Kelaparan

"Saat polisi memeriksa isi karung tersebut ternyata berisi tulang sapi," kata Binton, dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (27/12/2022).

Dengan hasil pemeriksaan itu, polisi segera menghubungi pihak keluarga Dani agar perempuan itu bisa dijemput dan dipulangkan ke kampung halamannya di Majene.

"Memang kata keluarganya dia (Dani) ini mengalami gangguan jiwa," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Regional
Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-Cita Jadi Polwan

Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-Cita Jadi Polwan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Dampak 'Study Tour' Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Dampak "Study Tour" Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Regional
Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Regional
Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Regional
Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Baling-baling Pesawat Diduga Sisa PD II Ditemukan di Hutan Keerom, Diambil dengan Ritual Adat

Regional
21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

21 Ton Bawang Bombai dari Malaysia untuk Jakarta Disita, 3 Orang Ditangkap

Regional
[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER NUSANTARA] Bus Rombongan SMP Asal Malang Kecelakaan | Pegi Diduga Otak Pembunuhan Vina Cirebon

Regional
Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Anak Kepala Desa Ditetapkan Tersangka Kasus Penyerangan di Montong

Regional
Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Ribuan Lampion Waisak Hiasi Langit Candi Borobudur, Bikin Peserta Terharu

Regional
Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Bayar Parkir Rp 1.000, Pengemudi Ojol Dikeroyok Juru Parkir di Pekanbaru

Regional
Taman Cerdas Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Taman Cerdas Samarinda: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com