Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Positif Covid-19, Belasan Atlet ASEAN Para Games 2022 Dilarang Bertanding hingga Karantina Selesai

Kompas.com - 02/08/2022, 19:17 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Sejumlah atlet dari berbagai negara dipastikan dilarang mengikuti pertandingan ASEAN Para Games 2022, seusai terkonfirmasi terpapar Covid-19.

Terhitung per Senin (1/8/2022) pukul 20.00 WIB, terdapat 17 atlet dan official positif Covid-19 setelah menjalin pemeriksaan rutin dari tim medis INASPOC.

Sekretaris Pelaksana Indonesia National Paralimpic Organization Commite (INASPOC), Rima Ferdianto, menjelaskan sistem ini diberlakukan sesuai aturan yang diterapkan pada event Paralympic sebelumnya.

"Kalau atlet ya enggak boleh ikut pertandingan. Seperti di Tokyo dan Bahrain. Bukan diskualifikasi, tapi enggak boleh main," kata Rima Ferdianto, Selasa (2/8/2022).

Baca juga: Kasus Covid-19 di ASEAN Para Games 2022 Bertambah Jadi 17 Orang

Rima mengatakan kondisi yang terpapar, tanpa gejala dan karantina selama lima hari sesuai ketentuan yang berlaku.

"Setelah lima hari karantina, kalau diswab negatif, boleh gabung lagi. Kecuali Tim blind judo tiap hari swab antigen. Sebab mereka kontak langsung terus," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Siti Wahyuningsih menjelaskan pelaksanaan tes Covid-19 tetap diberlakukan secara berkala sesuai aturan yang ditentukan.

"Pengecekan secara berkala. Saat ini selesai tracking. Sejak saat datang pemeriksaan itu, karena kita pengen perhelatan ini menjadi aman sehingga melakukan screening," jelas Siti Wahyuningsih, Selasa (2/8/2022).

Sedangkan untuk 10 atlet renang sebelumnya yang terpapar Covid-19 sudah selesai karantina dan hasilnya negatif Covid-19.

"Sudah ada yang selesai. Berbeda-beda tahapan tes. Selesainya berbeda-beda. Pertama temuan kasus tanggal 28 Juli 2022, saat mereka datang kesini. Langsung isolasi sendiri. Yang 10 atlet di Semarang sudah sembuh, terakhir 17 orang itu," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang, 1 Penumpang Tewas

Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang, 1 Penumpang Tewas

Regional
Napi Lapas Kedungpane Semarang Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi

Napi Lapas Kedungpane Semarang Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi

Regional
Kades di Flores Timur Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta

Kades di Flores Timur Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta

Regional
Terima Opini WTP dari BPK, Mas Dhito: Komitmen Pemkab Kediri Laksanakan Tata Keuangan Daerah

Terima Opini WTP dari BPK, Mas Dhito: Komitmen Pemkab Kediri Laksanakan Tata Keuangan Daerah

Regional
Korupsi Pembangunan Hotel Rp 22,6 Miliar, Eks Bupati Kuansing Ditahan

Korupsi Pembangunan Hotel Rp 22,6 Miliar, Eks Bupati Kuansing Ditahan

Regional
Kronologi Siswa SMP Bunuh Bocah 7 Tahun di Sukabumi, Korban Disodomi Dua Kali oleh Pelaku

Kronologi Siswa SMP Bunuh Bocah 7 Tahun di Sukabumi, Korban Disodomi Dua Kali oleh Pelaku

Regional
Ibu Rumah Tangga Pengedar Sabu di Balikpapan Ditangkap, Barang Bukti 33,5 Gram

Ibu Rumah Tangga Pengedar Sabu di Balikpapan Ditangkap, Barang Bukti 33,5 Gram

Regional
Truk Tabrak Truk di Bawen Tewaskan 1 Orang, Warga: Dari Atas Kencang, lalu 'Bres'

Truk Tabrak Truk di Bawen Tewaskan 1 Orang, Warga: Dari Atas Kencang, lalu "Bres"

Regional
Pegawai Ditangkap Kasus Perdagangan Burung, Bea Cukai Kalbagbar: Bukan Penyelundupan

Pegawai Ditangkap Kasus Perdagangan Burung, Bea Cukai Kalbagbar: Bukan Penyelundupan

Regional
Penimbun Solar Subsidi Ditangkap Saat Tidur di Salatiga, Kantongi 19 Nomor Pelat Kendaraan

Penimbun Solar Subsidi Ditangkap Saat Tidur di Salatiga, Kantongi 19 Nomor Pelat Kendaraan

Regional
Wujudkan SDM Unggul, Gubernur Kalteng Sugianto Luncurkan Berbagai Program Pendidikan

Wujudkan SDM Unggul, Gubernur Kalteng Sugianto Luncurkan Berbagai Program Pendidikan

Regional
Terjatuh Saat Jual Babi di Pasar, Seorang Petani di Sikka Meninggal

Terjatuh Saat Jual Babi di Pasar, Seorang Petani di Sikka Meninggal

Regional
Jalan Pantura Demak-Kudus Tersendat Lagi, Polisi Belakukan 'Contraflow'

Jalan Pantura Demak-Kudus Tersendat Lagi, Polisi Belakukan "Contraflow"

Regional
Berencana Kuras Isi Minimarket, Komplotan Bandit sampai Sewa Mobil untuk Kabur

Berencana Kuras Isi Minimarket, Komplotan Bandit sampai Sewa Mobil untuk Kabur

Regional
Istri Mantan Bupati Ikut Ramaikan Bursa Pilkada Banyumas

Istri Mantan Bupati Ikut Ramaikan Bursa Pilkada Banyumas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com