Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Lettu Pnb Allan Safitra, Pilot Pesawat TNI AU yang Jatuh di Blora

Kompas.com - 19/07/2022, 16:29 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) telah mengevakuasi pesawat tempur T-50i Golden Eagle yang jatuh di Desa Nginggil, Kecamatan Kradenan, Blora, Jawa Tengah, pada Senin (17/7/2022) sekira pukul 19.25 WIB.

Pesawat tempur itu dilaporkan mengalami kecelakaan saat melakukan latihan night tactical intercept.

Kepala Penerangan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Iswahjudi, Kapten Sus Yudha Pramono mengatakan, pesawat tersebut take off pukul 18.24 WIB.

“Hilang kontak sekira pukul 19.25 WIB,” kata Yudha, dikutip dari nasional.kompas.com.

Pesawat milik Skuadron 15 Pangkalan Udara (Lanud) Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur ini diterbangkan seorang pilot bernama Lettu Pnb Allan Safitra Indera Wahyudi.

Baca juga: Pesawat Tempur Jatuh di Blora, TNI Terjunkan 2 Heli Super Puma

Perwira penerbang lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 2015 dan Sekolah Penerbang TNI AU tahun 2017 ini gugur saat melaksanakan tugas latihan terbang malam.

“Kepergiannya meninggalkan seorang istri yang baru dinikahinya pada 2021 lalu,” kata Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispen AU), Marsma Indan Gilang Buldansyah dalam keterangan tertulis, Selasa (19/7/2022).

Indan mengatakan, gugurnya Lettu Allan menjadi duka bagi keluarga, jajaran TNI AU, dan masyarakat umum.

Profil Lettu Pnb Allan Safitra Indra Wahyudi

Seperti yang telah disebutkan, Lettu Pnb Allan Safitra Indera Wahyudi merupakan lulusan AAU tahun 2015 dan Sekolah Penerbang TNI AU tahun 2017.

Baca juga: Evakuasi Pesawat Tempur T-50i Golden Eagle yang Jatuh di Blora Diselesaikan Hari ini

Dilansir dari jabar.tribunnews.com, Allan menikah pada tahun 2021 dan telah dikaruniai anak yang kini masih bayi.

Sebelumnya, Allan mengenyam pendidikan di SMA Taruna Nusantara. Pilihannya untuk menjadi prajurit TNI bisa jadi dipengaruhi oleh ayahnya, Mujianto, yang merupakan kolonel dari Korps Perbekalan TNI AU.

Sejak bulan Oktober 2018, Allan dinyatakan lulus dalam seleksi penerbang pesawat tempur TNI AU dan ditempatkan di Skuadron Udara 15 untuk menerbangkan T-50i Golden Eagle.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Regional
Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Regional
Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Regional
Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Regional
Soal 'Presidential Club', Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Soal "Presidential Club", Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Regional
Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Regional
Kesal Kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria

Kesal Kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria

Regional
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Regional
Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Regional
Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Regional
7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

Regional
Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com