Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria yang Videonya Viral Ditarik Orangutan Akhirnya Minta Maaf, Mengaku Iseng demi Konten

Kompas.com - 08/06/2022, 05:15 WIB
Idon Tanjung,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Hasanal Arifin (19), pria yang ditarik seekor orangutan di Kebun Binatang Kasang Kulim di Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Riau, akhirnya minta maaf.

Seperti diketahui, pada Senin (6/6/2022), Hasanal sengaja melewati pagar pembatas demi bisa membuat konten bersama seekor orangutan di Kebun Binatang Kasang Kulim.

Baca juga: Pengunjung yang Ditarik Orangutan Ternyata Langgar Aturan, Lompat Pagar demi Konten Saat Penjaga Makan Siang

Namun, Hasanal malah ditarik orangutan karena jarak yang terlalu dekat dengan kandang.

Baca juga: Pengunjung yang Ditarik Orangutan Nekat Lompat Pagar Pembatas demi Video Lucu

Hasanal menyampaikan permohonan maaf melalui surat pernyataan tertulis dan bermaterai, serta rekaman video.

Baca juga: Viral, Video Orangutan Tarik Pengunjung Kebun Binatang, Ternyata Sengaja Loncat Pagar Pembatas demi Konten

"Kami sudah datang ke rumahnya untuk menanyakan apa maksud dia bikin konten kayak gitu. Alhamdulillah, dia sudah menyampaikan maaf melalui video dan minta maaf secara tertulis," ujar pengelola Kasang Kulim Zoo, Desrizal, saat diwawancarai Kompas.com, Selasa (7/6/2022) malam.

Selain minta maaf, Hasanal juga sudah menghapus video konten dengan orangutan di media sosialnya.

Hasanal mengaku hanya iseng membuat konten lucu dengan orangutan.

Namun, aksinya itu melanggar aturan dan membahayakan dirinya sendiri.

"Katanya hanya iseng, tapi kan iseng-iseng membahayakan dirinya, enggak tahu dia," ujar Desrizal.

Diberitakan sebelumnya, viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang pria ditarik orangutan.

Peristiwa ini terjadi di Kasang Kulim Zoo di Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Riau, Senin (6/6/2022) siang.

Dalam video, tampak pengunjung tersebut sangat dekat dengan orangutan yang berada di dalam kandang.

Tiba-tiba orangutan tersebut menarik pria itu. Pria tersebut berusaha melepaskan diri sambil berteriak minta tolong.

Seorang pengunjung kebun binatang lainnya datang dan mencoba menolong pria berkaus putih itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Regional
Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Regional
Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Regional
Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Regional
LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Regional
3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com