Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beberapa Pemudik Balik Lebih Cepat ke Jakarta, Pekerjaan Menumpuk hingga Anak Sekolah Jadi Alasan

Kompas.com - 06/05/2022, 07:10 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Editor

Sumber Antara

BREBES, KOMPAS.com - Sejumlah pemudik terlihat sudah ada yang kembali ke Jakarta lebih cepat karena beragam alasan.

Seperti Andi, pemudik yang berasal dari Pemalang saat ditemui Antara di simpang Jalur Lingkar Utara Brebes, Jawa Tengah.

Dia menuturkan harus kembali ke rumahnya di kawasan Jakarta Barat karena banyak pekerjaan yang harus diselesaikan.

Baca juga: Arus Balik di Jalur Pantura Lamongan, Ini Rekayasa Lalu Lintas yang Dilakukan Polisi untuk Cegah Kemacetan

"Saya memilih pulang hari ini karena pekerjaan saya di rumah lagi banyak, saya (buka usaha) servis bengkel motor, jadi pekerjaan di rumah masih banyak," ujarnya.

Pemudik asal Pemalang lainnya, Dimas mengatakan dia juga memutuskan balik lebih cepat ke ibu kota karena sudah masuk bekerja Jumat (6/5/2022).

"Besok itu karena sudah kerja, ya jadi memutuskan untuk pulang hari ini," jelasnya seperti dilansir Kamis (5/5/2022).

Astri, pemudik asal Ngawi, Jawa Timur, menjelaskan dirinya balik ke Jakarta karena harus segera mencari sekolah untuk anaknya yang hendak masuk SMP.

"Mau cari sekolah anak, jadi harus buru-buru berangkat ke Jakarta lagi, anak saya sekarang kelas 6 SD, mau masuk SMP," katanya.

Berdasarkan pantauan, di persimpangan Jalur Lingkar Utara kendaraan berpelat B sudah melakukan perjalanan via Pantura.

Diperkirakan, beberapa pengendara motor ini melakukan perjalanan lebih cepat untuk menghindari puncak arus balik yang diprediksi terjadi akhir pekan ini.

Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri), Komjen Pol Gatot Eddy Pramono memprediksi, puncak arus balik akan terjadi pada 6-8 Mei 2022.

Para pemudik yang akan kembali ke tempatnya merantau diimbau melakukan perjalanan lebih cepat atau di luar tanggal tersebut untuk menghindari kemacetan dan kepadatan.

Baca juga: Arus Balik Jalur Selatan Menuju Pantura Meningkat, Simpang Ajibarang Banyumas Padat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Regional
Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Regional
Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Regional
Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Regional
LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Regional
3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com