Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SPBU di Kota Ambon Tak Jual Pertalite di Hari Minggu, Ini Penjelasan Pertamina

Kompas.com - 06/04/2022, 23:44 WIB
Dheri Agriesta

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Sales Branch Manager Pertamina Maluku Yunus Murrahman mengakui Pertamina tidak menjual bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Kota Ambon setiap Minggu.

Menurut Yunus, program Pertamax Day yang dilakukan SPBU di Kota Ambon itu program yang biasa.

Baca juga: Selama Ramadhan, Dinkes Ambon Akan Layani Vaksinasi Covid-19 di Malam Hari

"Itu program-program lokal kok. Tetapi kalau ternyata dilihat kebutuhannya tinggi untuk Pertalite, kita akan balik lagi saja. Tidak usah khawatir,” kata Yunus di Ambon seperti dikutip dari Antara, Rabu (6/4/2022).

SPBU di Kota Ambon tak menjual Pertalite pada Minggu, merupakan kebijakan Pertamina. Hal itu dilakukan untuk mempromosikan Pertamax di beberapa wilayah.

Program itu, kata dia, biasa disebut dengan Pertamax Day atau Pertamax Hour. Yunus menyebut, meski menggelar Pertamax Day, stok Pertalite tetap tersedia di setiap SPBU di Kota Ambon.

“Pertalite masih tetap tersedia ya di semua SPBU. Ini lebih kepada pengawasan masing-masing saja. Karena tanggung jawab pengawasan bukan hanya di Pertamina tapi di seluruh pihak,” ucapnya.

Sementara itu, Pertashop tetap bergerak menjual Pertamax dan Dexlite. Jenis BBM yang dijual Pertashop juga diatur oleh pusat.

“Jadi pertashop hanya menjual Pertamax dan dexlite. Bukan ranah saya lagi untuk rubah itu. Karena itu aturan langsung dari pusat,” tuturnya.

Sementara itu, DPRD Kota Ambon mendorong Pertamina Maluku untuk mengadakan Pertalite Day di seluruh SPBU di Kota Ambon.

Hal ini berkaitan dengan keluhan ratusan Supir angkot jalur Passo yang menyebut Pertalite langka di Ambon. 

“Kami dukung itu untuk ada Pertalite day karena banyak imigrasi dari Pertamax dan Pertalite itu. Selain harus ada ide dari Pertamina buat Pertamax day, bisa tidak untuk Pertalite day, dan atau penambahan kuota untuk Pertalite itu ditambah,” kata Ketua Komisi II DPRD Kota Ambon, Jafri Taihuttu, usai rapat bersama pihak Pertamina di ruang paripurna DPRD Ambon, Selasa.

Baca juga: Wali Kota Ambon Larang ASN Gelar Buka Bersama dan Open House Saat Idul Fitri

Ia mengatakan, kebijakan Pertamax Day diprotes karena para supir angkot tetap mencari penumpang pada Minggu.

“Karena Minggu juga mereka narik. Makanya mereka minta jangan minggu itu hanya untuk Pertamax Day, lalu ada yang usul kenapa tidak Pertalite day,” jelas Jafri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Biaya Pengembangan Kampus Tembus Ratusan Juta, Mahasiswa Unnes Geruduk Rektorat

Biaya Pengembangan Kampus Tembus Ratusan Juta, Mahasiswa Unnes Geruduk Rektorat

Regional
Hakim Bebaskan Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Ditangkap di Bandara Pangkalpinang

Hakim Bebaskan Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Ditangkap di Bandara Pangkalpinang

Regional
Pilkada Semarang, PDI-P Buka Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

Pilkada Semarang, PDI-P Buka Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

Regional
Temukan Mayat Tanpa Identitas di Hutan Kateri Malaka

Temukan Mayat Tanpa Identitas di Hutan Kateri Malaka

Regional
Puluhan Balita Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur PMT, Dinas PPKB Majene Beri Penjelasan

Puluhan Balita Diduga Keracunan Usai Konsumsi Bubur PMT, Dinas PPKB Majene Beri Penjelasan

Regional
Berdalih Berikan Edukasi, Ayah Perkosa Anak Kandung di Serang Banten

Berdalih Berikan Edukasi, Ayah Perkosa Anak Kandung di Serang Banten

Regional
20 Babi di Lembata Mati Mendadak dalam 2 Pekan Diduga Akibat ASF

20 Babi di Lembata Mati Mendadak dalam 2 Pekan Diduga Akibat ASF

Regional
Pj Bupati Tangerang: Kolaborasi dan Sinergi Jadi Kunci Layanan Terbaik bagi Masyarakat

Pj Bupati Tangerang: Kolaborasi dan Sinergi Jadi Kunci Layanan Terbaik bagi Masyarakat

Regional
Satu Pasien di Pelosok Manggarai Timur NTT Meninggal saat Ditandu Lewati Jalan Tanah ke Puskesmas

Satu Pasien di Pelosok Manggarai Timur NTT Meninggal saat Ditandu Lewati Jalan Tanah ke Puskesmas

Regional
Nekat Pulang dari RS demi Ikut UTBK di Unsoed, Nayla Kerjakan Soal dari Dalam Mobil

Nekat Pulang dari RS demi Ikut UTBK di Unsoed, Nayla Kerjakan Soal dari Dalam Mobil

Regional
Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Bakal Berkoalisi dengan Partai Pendukung Prabowo-Gibran

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Bakal Berkoalisi dengan Partai Pendukung Prabowo-Gibran

Regional
4 Tahun Cabuli Anak Tirinya, Pria di Wonogiri Ditangkap Polisi

4 Tahun Cabuli Anak Tirinya, Pria di Wonogiri Ditangkap Polisi

Regional
Kronologi Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali, Berawal dari Hubungan Sesama Jenis

Kronologi Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali, Berawal dari Hubungan Sesama Jenis

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik Putus Akses Padang-Solok, Lalin Macet Parah

Longsor di Sitinjau Lauik Putus Akses Padang-Solok, Lalin Macet Parah

Regional
Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus, Desa Waowala Dilanda Hujan Abu

Gunung Ile Lewotolok Kembali Meletus, Desa Waowala Dilanda Hujan Abu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com